GridKids.id - Kids, apa kamu suka mengonsumsi telur?
Telur memang jadi salah satu menu yang paling sering kita konsumsi.
Selain rasanya lezat, memasaknya juga enggak repot.
Oh iya, apa kamu suka memisahkan telur mata sapi jadi bagian putih telur dan kuning telur dan memakan salah satunya saja?
Wah, kalau begitu, nutrisi yang diserap tubuh bisa enggak lengkap, nih.
Hmm.. kira-kira bagian mana yang lebih sehat antara putih telur dan kuning telur, ya?
Kandungan Putih Telur
Banyak orang menganggap protein telur cuma terdapat di bagian putih telur.
Baik putih telur maupun kuning telur, sama-sama mengandung protein, Kids.
Namun, protein dalam putih telur memang lebih tinggi, yaitu sekitar 67 persen dari total protein dalam telur.
Misalnya kalau kandungan protein dalam satu butir telur adalah 7 gram, putih telurnya mengandung 4 gram protein, sementara 3 gram lainnya ada pada kuning telur.
Protein dalam putih telur itu mengandung 9 asam amino esensial yang penting bagi tubuh.
Protein itu membantu kita kenyang lebih lama sehingga enggak cepat lapar dan ingin makan camilan.
Namun, nutrisi lain dalam putih telur sangat sedikit, seperti lemak dan vitamin.
Vitamin dalam putih telur misalnya ada vitamin B2, yang memenuhi 12 persen kebutuhan harian tubuh.
Sementara lemaknya hampir enggak ada dan kalorinya cuma seperempat dari seluruh telur. Sehingga ini membuat putih telur dianggap lebih sehat.
Baca Juga: Banyak Digemari, Ternyata Ini Efek yang Ditimbulkan Kalau Mengonsumsi Telur Setengah Matang
Kandungan Kuning Telur
Banyak orang menganggap kuning telur adalah bagian yang enggak sehat karena mengandung kolestrol.
Namun, menurut penelitian, kolesterol dalam telur enggak menyebabkan masalah kesehatan atau menyebabkan kenaikan kadar kolestrol dan tidak menjadi risiko penyakit jantung.
Ditambah lagi, kuning telur mengandung sebagian besar vitamin dan mineral dalam telur.
Dalam kuning telur ada kalsium, fosfor, zinc, vitamin B1, vitamin B12, vitamin A, vitamin E, vitamin D, dan vitamin K.
Dalam telur, juga ada kandungan kolin yang tinggi, yang bisa memenuhi 60% kebutuhan kolin.
Ada juga antioksidan karotenoid yaitu lutein dan zeaxanthin.
Dalam kuning telur juga ada lemak, yang sebagian besar merupakan lemak baik, yaitu asam lemak omega 3. Serta ada lemak tak jenuh.
Lalu lebih baik makan yang mana, ya?
Baca Juga: Kesalahan saat Memasak Telur yang Sering Dianggap Sepele, Pernah Melakukan?
Lebih Sehat Mana Antara Putih Telur dan Kuning Telur?
Kalau ingin lebih sehat, tentu lebih baik makan telur seluruhnya, agar kita mendapatkan manfaat yang maksimal.
Anak-anak membutuhkan nutrisi yang lengkap supaya bisa tumbuh dan berkembang dengan baik.
Apalagi telur yang utuh membuat kita mendapatkan protein, lemak, vitamin, dan mineral yang lengkap.
Berikut manfaat yang bisa didapatkan dengan makan telur secara utuh, baik kuning telur maupun putih telur:
Telur Membuat Kita Merasa Kenyang
Beberapa hasil penelitian mengatakan kalau telur membuat kita lebih bisa mengendalikan selera makan. Sehingga saat makan berikutnya kita enggak makan terlalu banyak.
Karena inilah telur biasanya banyak dimakan saat sarapan.
Baca Juga: Wajib Coba Makan Telur Rebus Tiap Malam Sebelum Tidur, Hasilnya di Luar Dugaan
Melindungi Kesehatan Otak dan Jantung
Di dalam kuning telur, ada kandungan kolin yang dibutuhkan otak dan jantung.
Kolin ini adalah penyusun vitamin B kompleks, Kids.
Melindungi Mata
Antioksidan lutein dan zeaxanthin membantu mengurangi risiko mata kita mengalami gangguan penurunan kualitas penglihatan.
Membantu Proses Metabolisme
Protein dalam telur membuat metabolisme meningkat.
Ini bisa membantu orang-orang yang ingin berat badannya turun.
Mengurangi Peradangan
Peradangan (inflamasi) adalah reaksi tubuh pada benda asing di luar tubuh, biasanya ditandai dengan panas, bengkak, nyeri atau gangguan lainnya.
Telur yang dimasak juga membuat proteinnya terserap lebih baik oleh tubuh kita, lo
Jadi, kalau makan dengan lauk telur, selalu ingat untuk dihabiskan, ya! Agar nutrisinya terserap sempurna.
(Penulis: Avisena Ashari)
-----
Teman-teman, kalau ingin tahu lebih banyak tentang sains, dongeng fantasi, cerita misteri, dunia satwa dan komik yang kocak, langsung saja berlangganan majalah Bobo, Mombi SD, NG Kids dan Album Donal Bebek. Tinggal klik di www.gridstore.id.
Baca Juga: Waktu Berjemur yang Tepat untuk Meningkatkan Sistem Imunitas Tubuh
Penulis | : | Danastri Putri |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar