Find Us On Social Media :

Melihat Tugas Lembaga Eksekutif, Legislatif dan Yudikatif, Apa Saja?

Masing-maisng lembaga negara memiliki tugasnya sendiri-sendiri.

GridKids.id - Kids, pelaksanaan pemerintahan Indonesia dibantu oleh tiga jenis lembaga.

Tiga jenis lembaga tersebut adalah eksekutif, legislatif dan eksekutif.

Setiap lembaga tersebut memiliki tugasnya masing-masing, lo.

Nah, kali ini GridKids akan menyajikan tugas-tugas yang dimiliki masing-masing lembaga, ya.

Lantas, apa saja tugasnya? Yuk, langsung saja kita simak satu per satu!

1. Tugas Lembaga Eksekutif

Lembaga eksekutif terdiri dari Presiden, Wakil Presiden, Kementerian Negara dan berikut ini tugas-tugasnya:

a. Bidang Administratif

Bertugas melaksanakan undang-undangan dan menyelenggarakan administrasi negara.

b. Bidang Legislatif

Bertugas merancang undang-undang hingga menjadi sebuah undang-undang.

Baca Juga: Kedaulatan Rakyat: Pengertian, Faktor Penting, dan 7 Lembaga Perwakilan