Find Us On Social Media :

Berapa Lama Waktu Tidur Siang yang Ideal dan Manfaatnya untuk Tubuh

Durasi dan manfaat tidur siang bagi tubuh, apa saja?

GridKids.id - Kids, apa kamu termasuk orang yang selalu tidur siang?

Biasanya orang tua menyuruh anak-anak untuk tidur siang.

Tidur siang dapat memberikan dampak baik untuk tubuh, salah satunya dengan mengembalikan energi, Kids.

Namun, tidur siang enggak dapat dilakukan sembarangan, ya.

Kamu harus mengetahu cara benar untuk tidur siang agar mendapatkan manfaatnya.

Selain itu, ketahui juga durasi tidur siang yang baik untuk tubuh.

Waktu Tidur Siang yang Baik untuk Tubuh

Menurut The National Sleep Foundation, tidur siang selama 20 menit direkomendasikan untuk bangun dengan perasaan segar.

Durasi tidur siang yang ideal dapat bervariasi bagi setiap orang, ya.

Namun banyak ahli sepakat jika kita tidur siang dengan durasi yang lebih singkat, maka dapat membuat tubuh lebih segar.

Sedangkan dalam studi tahun 2019 menunjukkan bahwa tidur siang selama 25, 35, dan bahkan 45 menit dapat mengurangi tanda-tanda stres dan kelelahan pada pria yang aktif secara fisik.

Baca Juga: Sebaiknya Hindari, 4 Kesalahan Tidur Siang Ini Bisa Mengganggu kesehatan

Oleh karena itu, tidur siang singkat atau "power naps" dapat membantu seseorang merasa lebih terjaga dan segar.

Namun, The National Sleep Foundation juga memperingatkan bahwa tidur siang yang lebih lama dapat menyebabkan rasa kantuk saat bangun dari tidur yang lebih dalam.

Berikut adalah beberapa manfaat tidur siang:

1. Meningkatkan energi

Tidur siang dapat mengembalikan energi yang terkuras selama melakukan aktivitas sehari-hari.

Ini dapat membantu kamu tetap segar dan terjaga saat melanjutkan aktivitas setelah tidur siang.

2. Meningkatkan konsentrasi dan produktivitas

Istirahat sejenak dengan tidur siang dapat membantu meningkatkan konsentrasi, daya ingat, dan kemampuan berpikir.

Setelah tidur siang, kamu mungkin akan lebih fokus dan mampu bekerja dengan lebih baik.

3. Memperbaiki mood

Tidur siang dapat membantu memperbaiki mood dan mengurangi kelelahan fisik dan mental.

Baca Juga: 4 Tips Membangunkan Orang Tidur di Pagi Hari, Tak Hanya Pasang Alarm

Ini bisa sangat berguna jika kamu merasa stres atau tertekan selama hari yang panjang.

4. Meningkatkan sistem kekebalan tubuh

Tidur siang yang cukup dapat memperkuat sistem kekebalan tubuh. Ini berarti tubuh lebih mampu melawan infeksi dan penyakit.

Tidur siang juga dikaitkan dengan pengurangan risiko penyakit jantung dan gangguan kesehatan lainnya.

5. Membantu mengurangi stres

Tidur siang dapat membantu mengurangi tingkat stres dan meningkatkan rasa relaksasi.

Selama tidur siang, tubuh kamu dapat beristirahat dan pulih dari tekanan dan ketegangan sehari-hari.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.