Find Us On Social Media :

5 Dampak Insomnia untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Diabetes

Insomnia atau kurang tidur bisa berisko jatuh, mengalami kecelakaan saat mengemudi, dan kehilangan pekerjaan juga meningkat saat kurang tidur

GridKids.id - Kids, kamu pasti sudah enggak asing lagi mendengar kata insomnia.

Insomnia adalah gangguan pada seseorang yang mengalami kesulitan untuk tidur.

Insomnia dapat terjadi dalam jangka pendek (akut) hingga jangka panjang (kronis).

Tidur merupakan keadaan enggak sadar yang terjadi secara alami untuk memungkinkan tubuh beristirahat.

Saat tidur, tubuh akan melalui siklus yang bergantian antara tidur gerakan mata cepat dan tidur non-gerakan mata cepat.

Biasanya, jenis insomnia yang dialami seseorang banyak berkaitan dengan penyebab insomnia yang mendasarinya.

Penyebab insomnia biasanya terjadi karena mengalami stres, mengingat peristiwa trauma, mengalami jet lag hingga mengonsumsi obat-obatan.

Meskipun insomnia ini bersifat sementara, namun hal tesebut bisa membuat seseorang mengalami insomnia kronis atau akut.

Bahkan bila enggak ditangani, kamu bisa mengalami beberapa komplikasi.

Beberapa di antaranya adalah diabetes, hipertensi, dan penambahan berat badan. 

Komplikasi Insomnia Akut

Baca Juga: Terhindar dari Insomnia, Ini 5 Tips Mendapatkan Tidur Nyenyak dan Berkualitas