GridKids.id - Insomnia merupakan salah satu gangguan kesehatan yang disebabkan karena sulit tidur meski sudah beristirahat.
Kesulitan tidur juga bisa membuat stres, kecemasan, dan gejala depresi, lo.
Nah, maka dari itu tidur nyenyak pada malam hari termasuk salah satu keinginan banyak orang.
Tidur nyenyak menghindarkan tubuh dari beragam masalah kesehatan, seperti insomnia dan kurang tidur.
Masalah kesehatan tersebut jika dibiarkan bisa memicu penyakit lainnya, yaitu obesitas, diabetes, dan serangan jantung ya, Kids.
Berikut ini merupakan beberapa tips yang bisa dilakukan agar mendapatkan tidur yang nyenyak dan berkualitas, apa saja?
Bersumber dari health.kompas.com, di bawah ini merupakan tips mendapatkan tidur nyenyak dan berkualitas, antara lain:
1. Mengurangi Waktu Tidur Siang
Terlalu lama tidur siang bisa berdampak susah tidur di malam hari, Kids.
Nah, tipsnya adalah kamu bisa membatasi lama waktu tidur siang yaitu dengan enggak lebih dari 20 menit.
Apabila kamu ingin menghindari tidur siang, bisa dengan melakukan kegiatan lainnya seperti membaca buku, berjalan kaki, atau berbincang dengan keluarga.
Baca Juga: Mulai dari Insomnia hingga Diabetes, Ini 6 Efek Samping Tidur dengan Lampu Menyala
Source | : | health.kompas.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar