GridKids.id - Kids, tahukah kamu bahwa ketika kamu kurang tidur akan ada ciri-ciri yang terlihat dari dirimu?
Biasanya orang yang kurang tidur akan menunjukkan beberapa ciri-ciri seperti kurang fokus atau tampak memiliki sorot mata lesu.
Tidur adalah aktivitas harian yang penting dan diperlukan untuk tubuh tetap bisa berfungsi baik keesokan harinya.
Setelah tidur dengan baik biasanya tubuh akan kembali bertenaga, karena korteks akan melepaskan diri dan rileks sehingga kembali ke mode pemulihan.
Ketika kamu cukup tidur dan beristirahat tubuh akan secara otomatis memperbaiki tubuh dan pikiran supaya bisa berfungsi secara maksimal.
Dilansir dari hellosehat.com, berikut ini adalah ciri-ciri kurang tidur yang perlu kamu waspadai, di antaranya:
Ciri-Ciri Kurang Tidur dan Dampaknya Bagi Kesehatan Tubuh
1. Mudah Lupa
Tidur enggak hanya bisa mengembalikan energi dalam tubuh berperan juga dalam proses belajar.
Kurang tidur bisa memengaruhi kemampuan kognitif otak dalam berpikir dan memecahkan masalah atau kasus.
Ketika kamu kurang tidur biasanya akan kesulitan bisa belajar dengan lebih efektif, selain itu kurang tidur juga bisa membuat seseorang kesulitan mengingat banyak hal.
Baca Juga: Picu Berat Badan Melonjak hingga Kanker, Ini 5 Bahaya Kesehatan Akibat Tidur Kurang dari 7 Jam
2. Meningkatkan Berat Badan
Ketika seseorang kurang tidur bisa membuat tubuh memproduksi hormon ghrelin lebih banyak.
Hormon ghrelin adalah hormon yang menimbulkan rasa lapar dan memproduksi lebih sedikit hormon leptin yang bisa menyebabkan rasa kenyang.
Ketika kamu kurang tidur tubuh akan terus merasa lelah dan bisa membuatmu jadi enggak memperhatikan porsi makanan yang kamu konsumsi.
Akibatnya kamu bisa kelaparan dan makan lebih banyak, hal inilah yang bisa membuat berat badanmu jadi bertambah dan enggak terkendali.
3. Mudah Sakit
Sistem imunitas tubuh akan memproduksi sitokin, yaitu protein yang membantu tubuh melawan infeksi.
Kebiasaan kurang tidur bisa menyebabkan produksi sitokin menurun sehingga memengaruhi sistem kekebalan tubuhmu.
Inilah kenapa orang yang kurang tidur akan makin mudah jatuh sakit ketimbang orang yang cukup istirahatnya.
4. Berdampak Pada Kondisi Kulit
Ketika tidur dengan cukup, sel-sel tubuh akan beregenerasi dengan optimal termasuk sel-sel pada kulitmu.
Baca Juga: Bisa Sebabkan Penyakit, Ini 5 Bahaya Jika Kurang Tidur Saat Malam Hari
Orang yang kurang tidur akan mengalami kondisi kulit yang bermasalan, seperti kulit kusam hingga muncul jerawat.
Ketika kurang tidur tingkat stres meningkat karena tubuh memproduksi hormon kortisol lebih banyak dari biasanya.
Keseimbangan hormon yang menjaga kesehatan sel-sel dalam tubuh juga akan terganggu hingga memicu munculnya garis-garis halus atau keriput di kulit hingga lingkaran hitam berupa mata panda.
5. Gangguan Kesehatan Mata
Kurang tidur menyebabkan mata merah dan lelah, kondisi ini bisa membuatmu jadi sulit untuk fokus ketika beraktivitas.
Bahkan ketika kurang tidur, ada potensi seseorang mengalami penglihatan ganda atau kurang fokus.
Nah, itulah tadi beberapa ciri-ciri kurang tidur yang dialami seseorang.
Setelah membaca uraian di atas kamu jadi tahu bahwa tidur cukup sangat penting untuk menjaga kesehatan.
Jangan sering-sering tidur larut lagi, ya, Kids.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.