Sebuah studi yang diterbitkan pada Allergology International, lemak dari tumbuhan dan asam lemak omega-3 bisa membantu mengurangi peradangan pada saluran pernapasan pasien asma.
Pernyataan ini juga didukung oleh penelitian lain dalam The Chest Journal yang bisa membantu menjaga kesehatan paru-paru pasien asma.
Asupan dengan kandungan lemak sehat yang baik untuk pasien asma, seperti minyak zaitun, biji chia, dan kacang kenari.
4. Pisang
Sebuah survei yang diterbitkan oleh European Respiratory Journal menemukan fakta bahwa pisang bisa membantu mengurangi mengi pada pasien asma anak-anak.
Mengi adalah suara mirip siulan lirih ketika seseorang menghembuskan atau menghirup napas. Kondisi ini terjadi karena udara dipaksa keluar lewat saluran pernapasan yang tersumbat dan menyempit.
Kandungan asam fenolik yang larut air pada buah pisang bisa membantu mengurangi peradangan pada saluran pernapasan pasien asma.
Baca Juga: Benarkah Makan Pisang Bisa Membuat Mood Membaik? #AkuBacaAkuTahu
5. Bayam
Kandungan vitamin B9 atau folat pada sayur bayam bisa membantu mengendalikan asma.