GridKids.id - Kurang tidur atau kesulitan tidur merupakan suatu hal yang dapat menimbulkan ketidaknyamanan.
Tidur memiliki peran penting dalam memulihkan energi setelah beraktivitas sepanjang hari.
Oleh karena itu, penting bagi kita untuk mengatasi kondisi kurang tidur dan kesulitan tidur dengan segera, guna mencegah dampak negatifnya terhadap kondisi tubuh kita.
Banyak orang yang mengonsumsi obat tidur sebagai upaya untuk mendapatkan tidur yang nyenyak.
Namun, perlu kita ketahui bahwa kualitas tidur juga dipengaruhi oleh beberapa faktor lainnya, termasuk asupan nutrisi.
Untuk dapat tidur dengan nyenyak, ada beberapa hal yang dapat kita lakukan sebelum tidur, salah satunya adalah mengonsumsi buah-buahan.
Inilah jenis-jenis buah yang direkomendasikan untuk dikonsumsi sebelum tidur:
1. Kiwi
Tahukah kamu? Kalau kiwi dipercaya dapat membantu seseorang agar mudah tertidur di malam hari.
Dalam sebuah penelitain, mengonsumsi buah kiwi satu jam sebelum tidur dapat mengurangi insomnia sebanyak 30 persen lo, Kids.
2. Ceri
Baca Juga: Apa Bahayanya Jika Kita Tidur Sambil Mendengarkan Musik?
Kandungan yang terdapat pada buah ceri adalah melatonin.
Melatonin adalah zat yang dapat mengontrol jam internal tubuh untuk tidur.
Minum jus ceri menghasilkan peningkatan dalam kualitas dan durasi tidur.
3. Pisang
Untuk meningkatkan rasa kantuk, kamu bisa mencoba dengan makan buah pisang. Kadar kalium dan magnesium dalam pisang sangat tinggi.
Buah pisang juga bisa digunakan untuk penenang otot alami dan membuat istirahat jauh lebih nyaman terutama pada saat tidur.
4. Buah beri
Blueberry, rasberry, dan blackberry termasuk ke dalam buah beri.
Buah beri mengandung antioksidan yang tinggi.
Antioksidan dapat melindungi dari gangguan tidur. Mengonsumsi buah yang kaya antioksidan bisa membuat tidur lebih nyenyak.
5. Nanas
Baca Juga: Jam Berapa Sebenarnya Bangun Tidur yang Baik? Begini Penjelasannya
Buah lain yang bisa dinikmati sebelum tidur adalah nanas. Buah nanas banyak mengandung melatonin.
Mengonsumsi nanas, melatonin pada tubuh dapat meningkat hingga 266 persen.
6. Alpukat
Kadar serotonin pada alpukat bisa membuat kita cepat tertidur.
Kadar kalium pada alpukat lebih tinggi dari pisang.
Alpukat kaya akan serat dan antioksidan. Dengan mengonsumsi alpukat akan meningkatkan kualitas tidur dan mencegah insomnia.
(Penulis: Rizky Amalia)
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar