Selain itu, kadar kolesterol jahat (LDL) juga akan menurun secara otomatis.
4. Pengencer Darah yang Baik
Kandungan senyawa organo sulfur dalam bawang bombay memiliki kemampuan sebagai asupan untuk membantu mengencerkan darah dengan cepat dan aman.
5. Menyehatkan Pencernaan
Bawang bombay adalah sumber makanan yang kaya serat dan prebiotik yang baik untuk mendukung kesehatan organ usus.
Prebiotik merupakan jenis serat yang enggak bisa dicerna dan dipecah oleh bakteri usus yang menguntungkan.
Bakteri usus akan memakan prebiotik dan menciptkan asam lemak rantai pendek yang bisa meningkatkan kesehatan usus hingga kekebalan tubuh.
6. Cegah Osteoporosis
Bawang bombay dilaporkan memiliki kandungan kalsium yang bisa membantu menjaga kesehatan tulang dan mencegah osteoporosis.
Kandungan diallysilfida dalam bawang bombay bisa mengaktifkan osteoblast.
Osteoblast berguna untuk menyaingi osteoclast yang mengurai tulang sehingga menyebabkan kerapatannya jadi berkurang.
Baca Juga: 7 Manfaat Rutin Minum Susu Kedelai, dari Turunkan Kolesterol Hingga Cegah Osteoporosis
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar