GridKids.id - Kids, adakah di antara kamu yang suka makan lobak putih?
Sayuran yang memiliki nama ilmiah Raphanus raphanistrum var. sativus ini termasuk dalam famili Brassicaceae/Cruciferaceae yang masih satu keluarga dengan kubis.
Lobak putih merupakan sayuran yang berasal dari tiongkok dan dikenal juga dengan sebutan daikon atau lobak Jepang.
Biasanya lobak berkualitas baik akan ditanam di daerah yang memiliki tanah yang subur. Sayuran ini bisa tumbuh dengan baik di musim kemarau ataupun di musim hujan asalkan pengairan dan kelembapannya terjaga baik.
Baca Juga: Nyesel Baru Tahu, Ini 4 Khasiat Sawi Putih untuk Tubuh yang Sayang Dilewatkan
Lobak putih mengandung berbagai nutrisi, vitamin, dan mineral yang baik jika dikonsumsi tubuh, seperti kandungan vitamin B, C, K, kalsium, zat besi, zinc, fosfor, kalium, natrium, dan tembaga.
Berikutnya akan dijelaskan tentang manfaat lobak putih untuk kesehatan tubuh. Yuk, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.
Source | : | hellosehat.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar