Find Us On Social Media :

Benarkah Rutin Puasa Bisa Berdampak Pada Kondisi Otak Manusia?

Puasa ternyata aktivitas yang memengaruhi kesehatan otak.

GridKids.id - Ketika berpuasa kamu harus menahan rasa lapar dan haus dari sahur hingga waktunya berbuka.

Puasa tak hanya baik untuk kesehatan tubuh tapi juga mental, lo.

Puasa yang berlangsung selama satu bulan penuh, tubuh sebenarnya akan memperoleh perubahan atau efeknya.

Makin dibatasinya asupan makanan dan minuman selama berpuasa, akan berdampak pada tubuh kita.

Namun, sebenarnya organ tubuh berdampak pada metabolisme tubuh.

Tubuh kita bisa beristirahat sesaat dan seolah bisa didetoksifikasi atau dibersihkan.

Dilansir dari laman halodoc.com, ada manfaat puasa untuk otak kita. Apa saja itu?

Manfaat Puasa untuk Kesehatan Otak

1. Memperbaiki Sel dalam Otak

Selama berpuasa, asupan energi yang masuk ke tubuh kita berupa asam lemak yang berguna untuk otak kita.

Puasa bisa memperbaiki sel otak karena asam lemak yang jadi sumber energi mengalami proses ketosis yang bisa memaksa otak untuk merombak sel lama dalam otak.

Baca Juga: 4 Poin Penting dalam Menjalankan Puasa Sehat Menurut Ahli Gizi, Apa Saja? #AkuBacaAkuTahu