Find Us On Social Media :

Tidur Kembali Pulas, Coba 5 Cara Ini untuk Mengatasi Insomnia Akut di Malam Hari

Salah satu masalah kesehatan yang sering diabaikan adalah insomnia.

GridKids.id - Tahukah kamu? Salah satu masalah kesehatan yang sering diabaikan adalah insomnia.

Insomnia akut merupakan gangguan tidur yang terjadi dalam jangka waktu pendek dan hanya terjadi selama beberapa hari atau minggu.

Ada beberapa kemungkinan penyebab insomnia akut, yaitu perubahan kebiasaan tidur, mengingat peristiwa yang traumatis, dan stres.

Insomnia juga bisa dipicu oleh kondisi medis tertentu, seperti efek samping obat-obatan dan nyeri sendi.

Nah, insomnia ditandai dengan gelisah dan sulit tidur pada malam hari.

Meski enggak termasuk kondisi yang berbahaya, insomnia akut perlu diwaspadai karena bisa mengganggu kegiatan sehari-hari.

Berikut ini merupakan beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi insomnia akut, apa saja?

Cara Mengatasi Insomnia Akut

1. Mengonsumsi Makanan Sehat

Salah satu cara mengaatsi insomnia akut adalah dengan mengonsumsi makanan sehat.

Sebaiknya juga menghindari konsumsi makanan dengan kandungan lemak jenuh tinggi dan karbohidrat kompleks menjelang tidur.

Baca Juga: Tak Hanya Insomnia, Ini 5 Masalah Kesehatan yang Sering Dialami saat Puasa

Ini dikarenakan jenis makanan tersebut bisa memperberat kerja sistem pencernaan sehingga tubuh jadi sulit beristirahat.

2. Mengurangi Minum Minuman Berkafein

Untuk mengatasi insomnia akut, kamu perlu menghindari konsumsi minuman berkafein, seperti soda, teh, dan kopi.

Hindari minum minuman berkafein pada sore hari dan saat menjelang tidur.

Diketahui berbahgai jenis minuman tersebut membuat tubuh lebih terjaga sehingga akan susah tidur di malam hari.

3. Meluangkan Waktu untuk Relaksasi

Melansir dari alodokter.com, meluangkan waktu untuk relaksasi bisa memberikan ketenangan dan kenyamanan sehingga tubuh akan mudah terlelap.

Tak hanya itu saja, beberapa kegiatan lainnya, seperti membaca buku, mandi air hangat, dan mendengarkan musik dengan irama pelan juga bisa membantu tidur lebih nyenyak.

4. Massage atau Pijat

Peneliti dalam studi 2015 menemukan terapi pijat bermanfaat bagi pengidap insomnia dengan meningkatkan kualitas tidur dan disfungsi siang hari.

Baca Juga: Terhindar dari Insomnia, Ini 5 Tips Mendapatkan Tidur Nyenyak dan Berkualitas

Ini juga bisa mengurangi perasaan sakit, kecemasan, dan depresi.

Jika pijat profesional bukanlah pilihan, kita bisa melakukan massage sendiri, lo.

Biarkan pikiran kita fokus pada perasaan dan sensasi sentuhan. Kita juga bisa mencari sendiri tips dan teknik massage mudah di internet.

5. Mengatur Jadwal Tidur

Selain cara di atas, mengatasi insomnia akut juga bisa dengan mengatur jadwal tidur.

Waktu tidur yang enggak tetap juga bisa memicu insomnia karena mengganggu ritme sirkadian yang berfungsi mengatur metabolisme tubuh.

Nah, hal inilah yang akan memengaruhi siklus tidur dan bangun pada pagi hari.

Demikianlah informasi tentang cara mengatasi insomnia akut yang bisa diterapkan, ya.

(Penulis: Siti Fatimah Al Mukarramah)

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.