Find Us On Social Media :

5 Makanan Sehat dan Lezat yang Cocok untuk Pengidap Hipotensi

Ada berbagai jenis makanan sehat yang baik untuk pengidap tekanan darah rendah.

GridKids.id - Hipotensi atau tekanan darah rendah adalah salah satu kondisi kesehatan yang harus diwaspadai.

Walau tak berbahaya, jika berlangsung dalam jangka panjang hipotensi bisa menyebabkan penyakit yang cukup serius.

Misalnya seperti penglihatan kabur, pingsan, dan sakit kepala yang dapat mengganggu aktivitas kita.

Jika sudah didiagnosis hipotensi, kita tentu saja segera berobat ke dokter untuk mendapatkan penanganan yang tepat.

Namun, ada perubahan pola gaya hidup dan pola makan bisa membantu kita agar tubuh jadi lebih sehat.

Hipotensi bisa dikenali bila pemeriksaan tekanan darah seseorang menunjukkan angka 100/70 mm Hg.

Penyakit ini bisa saja disebabkan karena genetik, pengaruh obat sampai kondisi kesehatan tertentu.

Pengidap hipotensi juga perlu mengubah pola makan karena kondisi tekanan darahnya bisa stabil.

Berikut adalah beberapa beberapa jenis makanan bagi pengidap hipotensi agar darah tetap stabil dan normal.

Makanan bagi Pengidap Hipotensi

1. Makanan kaya folat atau vitamin B9

Baca Juga: 4 Langkah Pertolongan Pertama pada Orang Hipotensi, Pastikan Cukup Minum

Folat merupakan vitamin B secara alami ada dalam makanan. Tubuh kita membutuhkan folat untuk membantu sel membelah, menciptakan lebih banyak sel darah merah serta cegah anemia.

Makanan yang mengandung folat atau vitamin B9 yaitu, asparagus, brokoli, kubis, brussel, bayam, sayuran hijau, jeruk, kacang-kacangan, dan hati sapi.

2. Minum air putih yang banyak

Kebiasaan minum air putih harus diperhatikan untuk pengidap tekanan darah rendah.

Sebab memastikan tubuh untuk tetap terhidrasi merupakan kunci dalam mempertahankan tekanan darah normal.

3. Makanan asin

Tahukah kamu, sejumlah makanan tinggi natrium bisa meningkatkan tekanan darah.

Tetapi, sejumlah asupan garam ini harus dikonsumsi atas saran dari dokter agar tak berlebihan.

Dokter biasanya akan menyarankan untuk mengonsumsi makanan bernatrium dengan kombinasi makanan sehat.

Makanan yang tinggi kandungan natrium adalah ikan teri, zaitun, sup kaleng, tuna, biskuit, dan ikan.

4. Konsumsi makanan tinggi vitamin B12

Baca Juga: 7 Makanan untuk Atasi Tekanan Darah Rendah, dari Lemon Hingga Telur

Vitamin B12 merupakan nutrisi yang bisa membantu menghasilkan sel darah merah dan cegah anemia megaloblastik, kondisi darah yang membuat orang merasa lelah dan lesu.

Sel darah merah bisa mengatur tekanan darah dengan melepaskan zat kimia ATP yang memberi sinyal pada pembuluh darah untuk tetap mengembang.

Sejumlah makanan yang tinggi akan vitamin B12 yaitu, telur, daging, produk susu rendah lemak, daging ayam, salmon, dan tuna.

5. Makanan yang mengandung kafein

Makanan dan minuman yang mengandung kafein dapat membantu menstabilkan tekanan darah pada orang hipotensi.

Beberapa makanan yang mengandung kafein yaitu, kopi, teh, cokelat, dan minuman berenergi. 

Nah, itu dia berbagai jenis pola makanan sehat yang cocok dan direkomendasikan untuk pengidap darah rendah.

-----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.