Vitamin C punya fungsi untuk menjaga dan memacu kesehatan pembuluh-pembuluh kapiler, kesehatan gigi, juga gusi.
Kandungan vitamin C ini bisa membuat jaringan penghubung tetap bekerja dengan normal dan mendukung proses penyembuhan luka.
Jika seseorang kekurangan vitamin C maka gusinya akan mengalami pembesaran hingga perubahan warna gusi jadi merah kebiruan, hingga berdarah.
Mangga mengandung senyawa kalium yang cukup besar, yaitu 156 mg per 100 gram buahnya.
Dengan mengonsumsi mangga minimal 250 gram maka kebutuhan kalium harian sebesar 400 mg bisa terpenuhi.
Kalium bisa membantu meningkatkan keteraturan jantung, mengaktifkan kontraksi otot, dan membantu tekanan darah tetap stabil.
5. Sumber Air
Mangga punya kandungan air yang cukup tinggi sehingga sangat cocok untuk diolah menjadi jus buah.
Rasa manis alami pada daging buahnya juga sangat menyegarkan untuk dikonsumsi sebagai salah satu asupan yang menyehatkan.
Dalam setiap 100 gram buah mangga matang dan mangga muda terkandung 84% kandungan air yang baik untuk mencegah dehidrasi.
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.