Find Us On Social Media :

10 Cara Mencegah Mimpi Buruk Terjadi, Salah Satunya Buat Catatan Mimpi

Mimpi buruk adalah salah satu kondisi yang umum dialami seseorang, adakah cara untuk mencegahnya?

GridKids.id - Ketika tidur kita semua bisa mengalami mimpi, mulai dari mimpi yang menyenangkan hingga mimpi buruk.

Mimpi buruk adalah sebuah pengalaman yang bisa jadi cukup mengerikan bagi beberapa orang.

Enggak jarang mimpi buruk bisa membuat orang yang mengalaminya terbangun dari tidur dengan perasaan takut dan cemas.

Kondisi ini bisa dialami oleh semua kelompok usia, khususnya anak-anak yang punya jam tidur lebih panjang.

Fase tidur manusia terbagi jadi dua, yaitu fase non-Rapid Eye Movement (REM) dan fase REM.

Siklus tidur diawali dengan fase non-REM terlebih dulu baru kemudian masuk ke fase selanjutnya, yaitu fase REM yang masing-masingnya berlangsung selama 90-100 menit lamanya.

Nah, mimpi buruk yang biasa kamu alami biasa terjadi pada fase REM atau fase tidur nyenyak yang berlangsung antara tengah malam sampai menjelang pagi hari.

Meski umum dialami banyak orang, mimpi buruk yang terjadi terus menerus atau terlalu sering bisa menyebabkan seseorang mengalami gangguan tidur hingga memicu depresi.

Belum ada penyebab pasti kenapa seseorang bisa mengalami mimpi buruk, tapi kondisi ini sering dikaitkan dengan faktor genetik hingga psikologis yang dialami seseorang.

Pemicu mimpi buruk bisa terjadi misalnya perasaan stres dan cemas akan peristiwa atau kegiatan yang akan dilakukan dalam waktu dekat.

Enggak hanya itu trauma hingga kebiasaan menonton konten bertema horror juga memengaruhi kebiasaan dan kondisi mimpi buruk seseorang.

Baca Juga: 5 Penyebab Mimpi Buruk di Malam Hari, dari Stres sampai Makanan

Dilansir dari alodokter.com, berikut ini adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mencegah mimpi buruk terjadi, di antaranya:

1. Olahraga rutin setiap harinya, minimal 30 menit.

2. Menata kamar tidur menjadi lebih nyaman agar tidur jadi lebih nyenyak.

3. Atur jam tidur dan bangun di waktu yang sama setiap harinya.

4. Hindari konsumsi obat penenang atau obat tidur.

5. Coba mulai tidur dengan mendengarkan musik untuk menenangkan dan merilekskan tubuh sebelum tidur.

6. Baca buku sebelum tidur, susun rencana untuk esok hari supaya pikiran teralihkan ke hal yang lebih produktif.

7. Hindari atau kurangi kebiasaan membaca buku atau menonton konten yang bertema horror atau seram.

8. Hindari penggunaan gadget ketika sudah waktunya jam tidur karena bisa membuat terjaga dan tidur larut malam, hal ini bisa memicu gangguan tidur dan mimpi buruk makin parah.

9. Diskusikan mimpi buruk dengan orang yang kamu percaya supaya bisa membantumu mengatasi kecemasan berlebih.

10. Buat catatan mimpi untuk mencatat mimpi burukmu, simpan di dekat bantal tidur agar bisa langsung kamu tuliskan sesaat setelah bangun tidur.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.