Find Us On Social Media :

Mengenal Proses Pembuatan Tempe Gembus dan Manfaatnya untuk Kesehatan

Ilustrasi tempe gembus.

GridKids.id - Kids, apa yang kalian ketahui tentang tempe gembus?

Kali ini GridKids akan mengajak kalian proses pembuatan tempe gembus dan manfaatnya untuk kesehatan.

Lantas, bagaimana proses dan manfaatnya untuk kesehatan? Yuk, kita cari tahu.

Meski bernama tempe gembus, makanan khas Indonesia ini ternyata bukan seperti tempe pada umumnya.

Jika tempe pada umumnya berbahan dasar kedelai, tempe gembus justru berbahan dasar ampas tahu.

Tempe jenis ini telah sering dikonsumsi banyak masyarakat di Indonesia, terutama di daerah Jawa.

Yuk, langsung saja kita simak proses pembuatan tempe gembus!

Proses Pembuatan Tempa Gembus

Tempe gembus dibuat dari ampas tahu yang dihilangkan kadar airnya.

Proses tersebut dilakukan dengan cara memasukkan ampas tahu ke dalam karung goni.

Kemudian karung ditekan dengan batu dalam waktu beberapa jam.

Baca Juga: 5 Makanan Fermentasi yang Baik Dikonsumsi untuk Kesehatan Usus dan Sistem Pencernaan