Salah satu varietas rumput laut yang punya rasa agak asin, gurih, dengan cita rasa khas bahan-bahan laut adalah dulse.
Dulse yang ditambahkan pada masakan sup bisa menambahkan cita rasa gurih yang menggugah selera.
3. Jamur
Jamur adalah salah satu penyedap alami pengganti MSG yang bisa dijadikan sebagai pengganti kaldu daging.
Jamur portobello atau shiitake yang dipanggang atau dikaramelisasi bisa meningkatkan cita rasa umami pada masakan.
4. Tomat
Tomat punya kandungan glutamat yang bisa jadi sumber cita rasa umami alami.
Tomat panggang akan makin menguatkan rasa umami dan cocok untuk ditambahkan pada beragam hidangan atau masakan sebagai pengganti MSG.
5. Ikan Teri
Teri adalah salah satu jenis ikan yang punya banyak kandungan glutamat alami, sehingga bisa digunakan sebagai bahan alami pengganti MSG.
Aroma ikan teri yang bisa jadi amis bisa tersamarkan jika ikan teri sudah direbus jadi bagian dari kaldu.
Baca Juga: 5 Manfaat Konsumsi Ikan Teri, Jaga Kesehatan Tulang Hingga Jantung