Find Us On Social Media :

7 Asupan Sehat dan Aman untuk Pasien Diabetes, dari Jagung hingga Ikan

Diabetes menyebabkan kadar gula dalam darah seseorang bisa melonjak enggak terkendali.

GridKids.id - Kids, jika seseorang memiliki diabetes maka hal yang perlu diperhatikan untuk menjaga kondisi kesehatannya tetap stabil adalah memerhatikan asupan makanan sehari-harinya.

Pola makan yang enggak teratur atau sembarangan bisa memperparah keluhan atau gejala diabetes yang dialami seseorang.

Meski tubuh membutuhkan asupan glukosa untuk sumber energi, beberapa jenis makanan yang tinggi kandungan gula bisa berbahaya bagi kondisi kadar gula darah pasien diabetes.

Nah, berikut ini adalah beberapa asupan makanan yang baik dan aman dikonsumsi oleh pasien diabetes, di antaranya:

Asupan Makanan yang Baik untuk Pasien Diabetes

1. Jagung

Kadar glikemik pada jagung tergolong rendah sehingga bahan makanan ini baik dikonsumsi sebagai karbohidrat pengganti nasi.

Dilansir dari hellosehat.com, nilai indeks glikemik pada 100 gr jagung adalah 46, dengan beban glikemiknya senilai 14.

Berbanding jauh dengan nasi yang indeks glikemiknya 3 kali lebih besar yaitu 150 gr dengan beban glikemiknya 29.

Baca Juga: Tak Hanya Lezat, Intip 6 Manfaat Mengonsumsi Jagung Rebus untuk Tubuh

Makin rendah beban glikemik makanan maka akan makin baik dampaknya untuk pasien diabetes.

Asupan serat dan pati pada jagung juga butuh waktu lebih lama untuk dicerna tubuh, hal ini bisa mengontrol kadar gula darah pasien diabetes setelah makan.