Find Us On Social Media :

4 Manfaat Tomat Ceri untuk Kesehatan, Baik untuk Kulit Hingga Kesehatan Jantung

Tomat ceri kaya kandungan antioksidan yang baik untuk kesehatan tubuh.

GridKids.id - Kids, tomat yang umum kamu lihat berbentuk bulat berwarna merah dengan tangkai ramping berwarna hijau tua.

Namun, ada juga tomat berukuran mini yang banyak digemari karena rasanya yang enggak kalah segar. Yap, Tomat ceri!

Meski berukuran lebih kecil, ternyata kandungan gizi tomat ceri sama baiknya dengan tomat berukuran umum yang banyak digunakan sehari-hari.

Tomat biasanya dijadikan bahan penyedap sajian masakan dan digunakan juga sebagai penyedap rasa alami.

Sedangkan, tomat ceri biasanya sering dikonsumsi sebagai kudapan sehat, seperti campuran salad, campuran sup atau saus, hingga tomat panggang.

Tomat ceri memiliki kandungan antioksidan dan senyawa bermanfaaat seperti likopen yang bisa jadi sumber antioksidan dan senyawa antikanker.

Kandungan vitamin dan mineral tertinggi dalam tomat ceri berupa vitamin A, vitamin C, vitamin B kompleks, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, dan kalium.

Selanjutnya akan dijelaskan tentang manfaat tomat ceri untuk kesehatan tubuh. Yuk, simak uraian lengkapnya di bawah ini, Kids!

Baca Juga: Menanam Tomat Ceri di Pot Bisa Dilakukan dengan Mudah, Ini Hal yang Perlu Diperhatikan

Manfaat Kesehatan Tomat Ceri

1. Menyehatkan Kulit