Find Us On Social Media :

Jarang Diperhatikan, Ternyata Ada Beberapa Penyebab Mengapa Kita Mengalami Mimpi Buruk

Penyebab mimpi buruk

Obat-obatan

Efek samping dari beberapa jenis obat seperti  antidepresi ternyata bisa menyebabkan mimpi buruk, Kids.

Sebuah studi yang diterbitkan dalam Journal Psychopharmacology, mengungkapkan bahwa jika dibandingkan dengan obat lainnya, ketamin yang merupakan obat dalam anestesi akan membuat tidur enggak nyaman dan mimpi buruk.

Makanan

Menurut sebuah studi, orang yang menyantap makanan pedas ternyata akan lebih sering terjaga dan memiliki kualitas tidur yang rendah.

Makanan pedas terbukti dapat meningkatkan suhu tubuh yang bisa mengakibatkan timbulnya gangguan tidur.

Hal tersebut kemungkinan menjadi alasan mengapa beberapa orang mendapatkan mimpi buruk ketika mereka baru makan menjelang tidur malam, Kids.

Baca Juga: Makanan yang Mengandung Serat Tinggi, Baik untuk Fungsi Pencernaan