2. Mengandung Probiotik yang Baik untuk Pencernaan
Salah satu khasiat utama sup miso adalah kandungan probiotiknya ya, Kids.
Probiotik adalah bakteri baik yang membantu menjaga keseimbangan mikrobiota usus dan sistem pencernaan yang sehat.
Konsumsi probiotik secara teratur dapat meningkatkan pencernaan, meningkatkan sistem kekebalan tubuh, dan mengurangi risiko gangguan pencernaan seperti sembelit atau diare.
3. Sumber Antioksidan
Tahukah kamu? Sup miso mengandung antioksidan seperti flavonoid dan fenolik.
Dua kandungan ini membantu melawan radikal bebas dalam tubuh.
Antioksidan ini membantu melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan oksidatif yang dapat mengurangi risiko penyakit jantung, kanker, dan penuaan dini.
4. Menyokong Kesehatan Jantung
Konsumsi sup miso secara teratur dapat menyokong kesehatan jantung.
Baca Juga: Mengenal Sejarah Miso, Pasta Kacang Kedelai Khas Jepang yang Populer
Source | : | Kompas.com,hellosehat.com |
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Grid Kids |
Komentar