GridKids.id - Kids, siapa nih di antara kamu yang suka makan telur?
Telur adalah salah satu bahan makanan yang kaya kandungan nutrisi baik untuk tubuh.
Biasanya telur diolah jadi berbagai sajian, mulai dari camilan, makanan utama, hingga makanan penutup.
Nah, telur sebenarnya bisa membawa manfaat bagi kesehatan jika diolah dengan cara yang tepat, lo.
Dilansir dari laman kompas.com, ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk memasak telur yang sehat dan tetap bernutrisi, di antaranya:
Cara mengolah telur yang satu ini bisa mengurangi kadar kalori pada telur yang kita makan, Kids.
Telur yang dimasak atau dimatangkan dengan air enggak akan menambah kalori atau lemak ketimbang telur yang digoreng dengan minyak.
Telur sebagai asupan protein bagi tubuh baiknya dikonsumsi dengan tambahan serat dari sayur-sayuran.
Baca Juga: Meski Kaya Nutrisi, Berikut 5 Efek Makan Telur Terlalu Banyak bagi Tubuh
Ada beberapa menu telur dan sayuran yang bisa kamu coba buat sendiri di rumah, Kids.
Telur dadar yang dicampur dengan irisan sayuran seperti kol, wortel, bayam, hingga telur orak-orak bayam juga lezat dan sehat, lo.
Source | : | Kompas.com,kids.grid.id |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar