GridKids.id - Kids, tahukah kamu? Akhir-akhir ini banyak yang mencoba Diet Tiffany Plate.
Diet Tiffany Plate dipopulerkan oleh Tiffany Magee, seorang influencer asal Florida.
Nah, ia mengaku sukses menurunkan berat badannya hingga 36 kilogram setelah makan sepiring sayuran mentah, seperti brokoli, kembang kol, kubis, wortel, dan sosis ayam yang dicocol ke saus mustard dan keju cottard.
Mulai dari situ, tak sedikit orang yang mencoba mengonsumsi sayuran mentah dengan tujuan untuk menurunkan berat badan.
Kebanyakan orang akan memasak sayuran mereka sebelum mengonsumsinya, yakni dengan cara direbus, dikukus, atau ditumis.
Mengonsumsi sayuran mentah dikhawatirkan masih menyimpan bakteri yang bisa membahayakan kesehatan tubuh.
Ini dikarenakan sayuran rentan terkontaminasi bakteri berbahaya, seperti E. coli, Salmonela, dan Listeria.
Bakteri Listeria bahkan bisa menyebabkan keracunanan makanan dan memasuki aliran darah, memproduksi racun, dan merusak sel-sel tubuh.
Sayuran mentah kaya akan serat, vitamin, mineral, dan antioksidan yang penting untuk kesehatan.
Supaya enggak mengalami masalah kesehatan, simak informasi di bawah ini untuk mengetahui tips sehat makan sayur mentah.
Tips Sehat Makan Sayur Mentah
Baca Juga: Lebih Sehat Makan Sayur Mentah atau Dimasak? Ternyata Ini Penjelasannya
Penulis | : | Rizky Amalia |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar