GridKids.id - Orang yang mengalami flu biasanya ditularkan oleh orang lewat lewat batuk atau bersin.
Walau flu bisa sembuh dengan sendirinya, tapi ada sejumlah makanan dan minuman yang harus dihindari saat flu.
Umumnya makanan dan minuman yang harus dihindari adalah yang mengandung pemanis dan yang pedas.
Lalu, apa saja makanan dan minuman yang harus dihindari saat flu?
Yuk, cari tahu di sini!
Makanan dan Minuman yang Harus Dihindari saat Flu
Terdapat beberapa jenis makanan dan minuman yang harus kamu hindari saat mengalami flu, yaitu:
1. Minuman berkafein
Minuman berkafein seperti kopi, teh, soda, karena dapat membuat tubuh dehidrasi ringan yang bisa menghambat proses penyembuhan.
2. Makanan dan minuman pemanis
Minuman atau makanan dengan pemanis tambahan karena bisa menyebabkan inflamasi sehingga memicu masalah kesehatan lainnya, seperti diare dan sakit kepala.
Baca Juga: Pernapasan Jadi Lancar, Coba Lakukan 5 Cara Ini untuk Mengatasi Hidung Mampet
3. Makanan pedas
Makanan pedas bisa meningkatkan produksi ingus, namun jika gejala flu sudah membaik, kamu bisa makan makanan yang sedikit pedas agar saluran pernapasan lebih lega.
4. Produk olahan susu
Produk olahan susu, seperti es krim, keju, dan susu, karena bisa mengentalkan mukus atau lendir yang diproduksi sehingga bisa membuat saluran pernapasan tersumbat.
Seseorang yang terkena flu biasanya memiliki gejala ringan seperti, bersin, pilek, dan sakit tenggorokan.
Tetapi, beberapa jenis makanan dan minuman di atas bisa memperburuk gejala yang muncul yang harus dihindari saat flu.
Makanan dan Minuman yang Bisa Menyembuhkan Flu
Berikut adalah sejumlah makanan dan minuman yang bisa mempercepat penyembuhan flu, yaitu:
1. Bawang putih
Bawang putih yang dimakan secara langsung atau dicampurkan pada segelas teh hangat karena bisa meningkatkan sistem imun.
Baca Juga: 4 Bahaya Kesehatan Bermain Hujan, Tak Cuma Sebabkan Flu
2. Jeruk, lemon, dan jeruk nipis
Memiliki kandungan vitamin C yang tinggi, gejala flu yang muncul bisa dikurangi dan membuat tubuh semakin sehat dengan jeruk, lemon, dan jeruk nipis.
3. Sup dan minuman hangat
Sup atau minuman yang hangat karena bisa membersihkan dan mencegah penyumbatan pada saluran pernapasan.
4. Jahe
Minuman jahe hangat yang bisa menghilangkan penyumbatan pada saluran pernapasan dan melegakan tenggorokan.
5. Buah kaya antioksidan
Buah yang kaya antioksidan, seperti kale, brokoli, dan blueberry, yang bisa melawan flu.
Tak hanya makanan dan minuman di atas, kamu juga harus minum air putih lebih banyak agar tubuh tetap terhidrasi.
Tubuh kita juga perlu cairan yang dapat membantu melawan flu atau masalah kesehatan yang memicu demam.
Nah, itu dia sejumlah makanan dan minuman yang harus dihindari saat flu.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Heni Widiastuti |
Editor | : | Danastri Putri |
Komentar