GridKids.id - Kedaulatan adalah kekuasaan tertinggi suatu negara untuk mengatur segala kebijakan dan kegiatan dalam wilayahnya tanpa campur tangan dari negara lain.
Kali ini kita akan membahas sifat-sifat kedaulatan menurut Jean Bodin.
Menurut Jean Bodin terdapat empat sifat-sifat pokok kedaulatan, dari permanen hingga tidak terbatas.
Jean Bodin merupakan seorang filsuf dan ahli hukum yang berasal dari Perancis.
Lalu, apa saja sifat-sifat kedaulatan menurut Jean Bodin?
Menurut Jean Bodin kedaulatan punya 4 sifat.
Sifat-sifat pokok kedaulatan menurut Jean Bodin, yaitu:
1. Permanen
Artinya yaitu kedaulatan akan tetap ada selama negara tersebut masih ada.
Kedaulatan harus dipertahankan sepanjang masa dan tidak bergantung pada periode pemerintahan atau kepemimpinan.
Tujuannya, agar negara bertahan dan terus melanjutkan cita-cita bangsa dan negara.
Baca Juga: Di Manakah Peristiwa Konferensi Meja Bundar Diadakan? Kelas 5 SD
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar