GridKids.id - Tidur salah satu cara untuk mengembalikan energi yang hilang setelah seharian beraktivitas.
Tidur berkualitas juga dapat membuat tubuh rileks dan membuat tubuh sehat.
Sebaiknya kita tidur yang cukup, ya, agar mendapatkan kualitas tidur yang baik.
Bagi kita yang berusia 12-18 durasi tidur yang baik yaitu 8-9 jam.
Sedangkan bagi orang yang berusia 18-40 tahun membutuhkan 7-8 jam.
Jika kita kekurangan tidur, maka menyebabkan nyeri kepala dan kondisi badan enggak segar.
Suasana hati kita juga dapat berubah-ubah saat tubuh kurang tidur.
Tahukah kamu? Ternyata ada bahaya jika kita kurang tidur, lo.
Berikut ini bahaya yang ditimbulkan jika tubuh kita kurang tidur saat malam hari.
Bahaya Kurang Tidur pada Malam Hari
1. Memicu Insomnia
Baca Juga: Masih Sering Dilakukan, Sebaiknya Hindari 5 Kesalahan Ini Sebelum Tidur Malam
Sering kurang tidur atau tidur yang tak teratur dapat membuat kita merasakan insomnia.
Penyebabnya adalah sistem syaraf pusat yang tidak berfungsi dengan baik, sehingga menyebabkan teman-teman terjaga sepanjang malam.
Akibatnya, otak jadi lelah dan enggak bisa bekerja dengan baik. Kita jadi kesulitan berkonsentrasi, merasa cemas dan tertekan, serta enggak mampu berpikir kreatif.
2. Menurunnya Sistem Kekebalan Tubuh
Salah satu fungsi tidur untuk mengembalikan energi yang hilang dan dapat meningkatkan kekebalan tubuh.
Jika kita kurang tidur, maka kekebalan tubuh ikut menurun.
Padahal, sistem kekebalan tubuh kita butuhkan untuk melawan infeksi bakteri atau virus, sehingga enggal mudah sakit.
3. Gangguan Pernapasan
Siapa sangka, ternyata kurang tidur pada malam hari juga memicu gangguan pernapasan, lo.
Kita jadi lebih berisiko terkena penyakit Obstructive Sleep Apnea (OSA) yang menurunkan kualitas tidur.
Penyakit pernapasan ini menyebabkan sumbatan pada saluran pernapasan, hingga menyebabkan tidur mendengkur.
Baca Juga: 5 Kesalahan Sebelum Tidur Malam, Bisa Sebabkan Tubuh Kurang Bugar
Selain OSA, teman-teman juga bisa terkena gangguan pernapasan lainnya, seperti pilek, flu, dan penyakit paru-paru kronis.
4. Gangguan Pencernaan
Kebiasaan tidur yang buruk dapat menganggu pencernaan tubuh kita, lo.
Kita dapat mudah lapar dan cenderung ngemil jika tidur terlalu larut malam.
Jika dibiarkan terus menerus maka dapat menyebabkan obesitas enggak tidak disertai olahraga rutin.
5. Mengganggu Sistem Kardiovaskular
Dengan tidur yang cukup, berati kita menjaga jantung dan pembuluh darah agar tetap sehat.
Namun, jika tidak tidur dengan cukup makan sistem kardiovaskular akan terganggu, serta memicu penyakit diabetes, tekanan darah tinggi, stroke, dan penyakit jantung.
(Penulis: Thea Arnaiz dan Regina)
Tonton video ini, yuk!
-----
Ayo, kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar