GridKids.id - Kubis atau kol adalah salah satu jenis sayuran yang umum dikonsumsi di Indonesia.
Biasanya kubis akan diolah menjadi berbagai jenis masakan seperti sup, tumisan, hingga gorengan.
Kubis memiliki nama latin Brassica Oleracea adalah salah satu jenis sayuran yang kaya akan serat, vitamin, dan mineral.
Kubis bisa dikonsumsi mentah setelah dicuci sampai bersih sebagai lalapan, atau dijadikan berbagai olahan tumisan hingga sup.
Kubis punya berbagai varian atau jenis, mulai dari kubis hijau pucat, kubis ungu, kubis savoy, hingga kubis napa.
Berikut adalah beberapa manfaat konsumsi kubis untuk kesehatan tubuh, di antaranya:
Manfaat Kubis untuk Kesehatan Tubuh
1. Menyehatkan dan Melancarkan Pencernaan
Kubis mengandung dua jenis serat yang baik untuk menjaga kesehatan sistem pencernaan tubuh.
Kandungan serat dalam sayur kubis enggak langsung masuk tercampur dengan air, tapi akan masuk ke dalam saluran pencernaan untuk membantu proses pencernaan.
Penelitian ilmiah yang termuat dalam World Journal of Gastroenterology, serat tak larut air bisa bekerja lebih baik dalam proses pencernaan makanan ketimbang jenis serat larut air.
Baca Juga: Banyak Dikonsumsi di Indonesia, Sayuran Ini Ternyata Bisa Jaga Kesehatan Jantung dan Otak
Source | : | Hellosehat.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar