GridKids.id - Kids, kamu biasanya menemukan sayur selada sebagai isian roti, campuran salad, atau bahkan dinikmati sebagai lalapan teman makan lauk pauk dan sambal.
Tahukah kamu bahwa ada jenis selada lain yang sama lezatnya? Yap, selada air!
Sayuran ini bisa dinikmati sebagai lalapan mentah atau dimasak lebih dulu.
Selada air memiliki diameter daun yang lebih kecil dan warna lebih gelap dibanding selada biasa.
Baca Juga: Mudah Ditemukan, Lalapan Ini Baik untuk Meningkatkan Daya Tahan Tubuh, Salah Satunya Selada
Menurut Data Komposisi Pangan Indonesia milik Kemenkes RI, dalam 100 gr daun selada air terdapat 17 kkal energi; 2,2 gr karbohidrat; 3,1 gr protein; 0,7 gr serat dan beragam vitamin dan mineral lainnya.
Berikut adalah beberapa manfaat kesehatan jika kamu mengonsumsi selada air, antara lain:
1. Tinggi Antioksidan
Kandungan Antioksidan pada selada air ampuh untuk menangkal radikal bebas.
Selain itu, Selada air juga memiliki lebih dari 40 jenis flavonoid, dan jumlah tersebut cenderung lebih tinggi daripada jenis sayuran lainnya.
2. Cegah serangan kanker
Dalam selada air terkandung senyawa phytochemical dan isothicyanate, yang berguna untuk mengurangi risiko penyakit kanker karena menjaga sel-sel tubuh, sekaligus mencegah terjadinya kanker usus, prostat, paru, dan kulit.
Baca Juga: Bisa Mencegah Kanker dan Jaga Kesehatan Jantung, Ini 7 Manfaat dari Black Garlic
3. Menurunkan tekanan darah
Sebuah penelitian oleh British Journal of Clinical Pharmacology yang diterbitkan pada 2013, menemukan bahwa kandungan nitrat pada selada air, bisa melebarkan pembuluh darah sehingga melancarkan pembuluh darah yang kaku.
Selain itu, juga bisa meningkatkan jumlah oksida nitrat dalam darah. Hal inilah yang akan perlahan menurunkan tekanan darah tinggi seseorang.
4. Menjaga kesehatan jantung
Kandungan Beta Karoten, zeaxanthin, dan lutein yang terkandung dalam selada air baik untuk membantu menjaga kesehatan jantung.
Konsumsi selada air baik bagi seseorang yang sedang berusaha menjaga kesehatan jantungnya, dengan menjaga kadar kolesterol dalam tubuh.
Baca Juga: Enggak Perlu Minum Obat, Ini Cara Menurunkan Kadar Kolesterol Jahat Secara Alami
5. Menjaga kesehatan dan kekuatan tulang
Selada air mengandung berbagai vitamin dan mineral yang bisa membantu memperkuat fungsi tulang seperti vitamin K, kalsium, kalium, fosfor, dan magnesium.
Vitamin K berfungsi untuk mempercepat penyerapan kalsium dan mengurangi proses pengeluaran kalsium melalui urin.
Baca Juga: Kenali Tanda Tubuh Kekurangan Vitamin K dan Cara Mengatasinya
6. Menjaga kesehatan mata
Kandungan vitamin C dalam selada air berfungsi untuk menjaga kesehatan mata.
Dalam sebuah penelitian yang dimuat dalam Acta Ophthalmologica Journal, menjelaskan bahwa kandungan vitamin C dalam selada air bisa membantu menurunkan risiko katarak pada seseorang.
Selain itu, senyawa zeaxanthin dan lutein pada selada air juga bisa mencegah berkembangkan penyakit degenerasi makula pada mata yang berpengaruh pada kemampuan melihat.
Penyakit ini bisa menyerang orang-orang lanjut usia, seiring dengan bertambahnya usianya.
Baca Juga: Bukan Hanya Karena Penuaan, Ini Ternyata Penyebab Katarak yang Perlu Diketahui
Itulah tadi beberapa manfaat kesehatan yang bisa didapatkan jika mengonsumsi selada air.
Jika kamu ingin mencoba sayuran yang memiliki banyak manfaat kesehatan untuk variasi santapan sehari-hari, selada air bisa jadi pilihan lo, Kids!
----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Source | : | Hellosehat.com |
Penulis | : | Ayu Ma'as |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar