GridKids.id - Masyarakat Indonesia masih sering mengonsumsi obat herbal untuk menyembuhkan suatu penyakit.
Salah satunya dengan minum air rebusan kunyit.
Kunyit memang dikenal sejak dahulu sebagai pengobatan tradisional untuk mengobati atau meringankan suatu penyakit.
Ini karena kandungan kurkumin yang terdapat pada kunyit.
Baca Juga: Enggak Cuma Kecap dan Jeruk Nipis, Bahan Alami Ini Ampuh Meredakan Batuk
Selain itu kurkumin juga diduga memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan tubuh.
Ada banyak manfaat dari minum air rebusan kunyit, seperti:
- Membantu mengurangi komplikasi kardiovaskular
- Membantu mencegah dan mengobati kanker
- Melindungi dari kerusakan hati
- Membantu mencegah dan mengelola diabetes
Dan masih banyak manfaat air rebusan kunyit lainnya.
Baca Juga: Mengenal Perbedaan Coding dan Programming, Ternyata Keduanya Tak Sama
Namun, dibalik manfaatnya, ada bahaya yang dapat ditimbulkan dari minum air rebusan kunyit.
Ini karena orang dengan kondisi tubuh tertentu enggak bisa minum air rebusan kunyit.
Orang-orang dengan kondisi inilah yang dilarang:
Mengonsumsi obat pengencer darah
Seseorang yang sedang mengonsumsi obat pengencer darah sebaiknya jangan minum air rebusan kunyit dulu.
Pilih salah satu, apakah ingin minum air rebusan kunyit atau obat pengencer darah.
Hal ini karena kunyit dapat memperlambat pembekuan darah.
Jika kita tetap meminum keduanya, bisa-bisa malah terjadi pendarahan.
Baca Juga: Dijadikan Obat Herbal Hingga Jadi Pewangi, Ini Manfaat Cengkeh yang Enggak Main-Main
Masalah kandung empedu
Orang-orang yang punya masalah dengan kandung empedu dilarang minum air rebusan kunyit.
Jika kita minum air rebusan kunyit, maka akan mengalami obstruksi saluran empedu.
Gangguan pencernaan
Orang dengan gangguan pencernaan memang banyak pantangan mengonsumsi beberapa makanan dan minuman.
Salah satunya jangan minum air rebusan kunyit berlebihan.
Hal ini karena kunyit memiliki kandungan causiticity yang bisa menyebabkan gangguan pada lambung.
Inilah yang menyebabkan mengapa orang-orang yang sering mengalami gangguan pencernaan dilarang minum air rebusan kunyit.
Memiliki Tekanan Darah Rendah
Efek samping ini mungkin di satu sisi terdengar seperti sebuah manfaat.
Namun menurunkan tekanan darah terlalu banyak dapat menyebabkan komplikasi.
Konsumsi kunyit dosis tinggi dapat menurunkan tekanan darah, dan karenanya orang yang menjalani pengobatan tekanan darah harus berhati-hati saat mengonsumsi kunyit.
Sebelum mengonsumsi air kunyit, cari tahu dahulu apakah kita termasuk orang dengan kondisi tersebut.
Baca Juga: Manfaat Kunyit dan Jahe untuk Menambah Daya Tahan Tubuh Saat Pandemi
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.
Penulis | : | Regina Pasys |
Editor | : | Regina Pasys |
Komentar