Berbagai jenis kacang-kacangan seperti buncis, kacang tanah, kacang polong, hingga lentil punya banyak kandungan nutrisi untuk tubuh.
Makanan yang sarat dengan serat dan protein nabati ini juga dianggap sebagai makanan yang sangat mengenyangkan.
7. Telur
Telur adalah salah satu asupan makanan yang kaya sumber protein, vitamin, juga mineral.
Telur berasal dari unggas dan termasuk makanan yang bisa membuatmu kenyang lebih lama.
Sebuah studi ilmiah yang rilis di 2011 menyebutkan kalau makan telur dadar bisa kenyang lebih lama daripada mereka yang mengonsumsi asupan makanan berkarbohidrat 4 jam setelahnya.
Itu tadi beberapa jenis makanan yang bisa mengenyangkan lebih lama jika dikonsumsi, sehingga baik untuk orang yang sedang ingin diet. Semoga informasinya bermanfaat, ya, Kids!
Pertanyaan: |
Daging seperti apa yang bisa membuat kita kenyang lebih lama? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!