Find Us On Social Media :

6 Manfaat Konsumsi Selada Merah, Jaga Tekanan Darah Hingga Turunkan Berat Badan

Tak hanya hijau, selada juga ada yang berwarna merah, lo. Apa manfaat kesehatan jika mengonsumsinya, ya?

GridKids.id - Selada merah adalah salah satu jenis sayuran hijau yang banyak dikonsumsi karena kandungan nutrisinya.

Seperti saudaranya, selada hijau, selada merah juga kaya vitamin, mineral, juga senyawa antioksidan, Kids.

Bukannya hijau, selada yang satu ini warnanya antara merah dan keunguan, lo.

Selada merah dikenal sebagai sayuran yang rendah kalori, sehingga baik dikonsumsi sebagai salah satu menu diet untuk menurunkan berat badan, nih.

Dilansir dari laman kompas.com, berikut ini adalah beberapa manfaat selada merah untuk kesehatan tubuh, di antaranya:

Manfaat Selada Merah untuk Kesehatan Tubuh

1. Baik untuk Tekanan Darah

Selada merah punya kandungan kalium yang bisa bantu mengurangi tekanan darah.

Yap, kandungan kalium ini bisa melawan efek sodium yang ada di tubuhmu.

Konsumsi selada merah bisa bantu melebarkan pembuluh darah sehingga tekanan darah lebih stabil.

2. Bisa Menghidrasi Tubuh

Baca Juga: 7 Sayuran Rendah Gula yang Baik untuk Diabetes, Salah Satunya Selada