GridKids.id - Kids, tahukah kamu kenapa kadang mata kita mengeluarkan air mata ketika mengupas dan mengiris bawang?
Bawang adalah rempah yang digunakan setiap hari sebagai bumbu masak orang Indonesia.
Ada beberapa orang yang akan mengeluarkan air mata ketika berurusan dengan bawang di dapur.
Ketika membuka bawang dari kulitnya atau ketika mengirisnya untuk bumbu masak, banyak orang merasa perih di matanya dan menangis. Kenapa bisa begitu, ya?
Bawang punya senyawa kimia bernama lachrymatory yang bisa mengiritasi mata kita, lo.
Pada bawang utuh, senyawa yang dikenal dengan sistein sulfoksida disimpan terpisah dari enzim alliinase.
Nah, ketika bawang diiris atau dipotong, maka penghalang yang memisahkan senyawa dan enzim itu akan rusak.
Reaksi alliinase akan membuat sistein sulfoksida berubah menjadi asam sulfenat.
Nah, dalam bawang, asam sulfenat punya dua pilihan, antara mengembun atau berubah jadi senyawa organosulfur.
Senyawa organosulfur inilah yang membuat bawang punya rasa dan aroma yang kuat dan khas.
Tak hanya ditemukan pada bawang merah, reaksi ilmiah ini juga ada pada bawang putih, daun bawang, sampai bawang bombai.
Baca Juga: Kenapa Mata Kita Mengeluarkan Air Mata Ketika Mengiris Bawang Merah? #AkuBacaAkuTahu
Cara Mengupas dan Mengiris Bawang yang Tak Perih di Mata
Bawang merah adalah jenis bawang yang sering digunakan sebagai bumbu masak di seluruh dunia, termasuk di Indonesia.
Meski aroma dan rasanya khas dan kuat, beberapa orang sering kerepotan ketika harus mengupas dan mengirisnya.
Hal ini karena mengiris bawang merah bisa membuat mata terasa perih.
Kali ini kamu akan diajak melihat beberapa tips mengupas bawang merah tapi enggak membuat perih matamu, di antaranya:
1. Pakai Air Mengalir
Kupas bawangnya di bawah air yang mengalir, hal ini bisa membantu mengurangi paparan gas yang membuat matamu terasa perih.
2. Dinginkan Lebih Dulu
Simpan bawang yang akan kamu olah lebih dulu dalam lemari es sebelum mengupasnya.
Seperti mengupasnya di bawah air mengalir, cara ini juga bisa mengurangi jumlah gas yang dilepas ketika bawangnya dipotong.
3. Pakai Pisau Tajam
Baca Juga: 6 Khasiat Konsumsi Bawang Merah, dari Tingkatkan Imun sampai Cegah Kanker
Jangan pakai pisau tumpul ketika mengiris bawang, jika pisau enggak tajam maka sel bawang akan rusak.
Hal itu akan membuat sel-sel pada bawang juga lebih banyak yang rusak dan lebih banyak gas yang terlepas mengiritasi matamu.
4. Pertahankan Udara yang Mengalir
Kupaslah bawang dekat dengan ventilasi atau di bawah kipas angin, hal ini bisa membantu membawa gas menjauh dari tempatmu berada.
Nah, Kids, itulah tadi penjelasan tentang kenapa matamu bisa terasa perih ketika mengupas dan mengiris bawang.
Kamu juga bisa mencoba tips supaya matamu enggak perih lagi ketika mengupas bawang.
Pertanyaan: |
Apa nama senyawa yang membuat bawang punya aroma dan rasa yang khas? |
Petunjuk, cek lagi halaman 1. |
----
Jangan lupa kunjungi juga akun youtube GridKids untuk mendapatkan berbagai informasi visual dalam bentuk video dan shorts yang bisa menambah wawasanmu, Kids!