Find Us On Social Media :

Tak Boleh Berlebihan, Bagaimana Aturan Minum Vitamin yang Benar?#AkuBacaAkuTahu

Vitamin diperlukan untuk mendukung kesehatan tubuh. Bolehkah kita minum vitamin setiap hari?

Ketika rutinitasmu super sibuk dan kamu merasa tubuhmu agak meriang, kamu bisa mengonsumsi vitamin, Kids.

Kamu boleh mengonsumsi vitamin sesuai kebutuhan, ya.

Beberapa jenis vitamin dan mineral seperti vitamin C, kalsium, juga zat besi penting bagi tubuh supaya bisa bekerja dengan lebih baik.

Namun, ketika kamu ingin mengonsumsi asupan vitamin dan mineral tambahan, jumlah atau porsinya disarankan kecil saja.

2. Konsumsi Sesuai Kebutuhan

Ketika tubuh memerlukan asupan vitamin, misalnya ketika kamu sedang enggak terlalu fit atau dalam masa pemulihan dari sakit.

Kebutuhan vitamin dan asupan gizi satu orang dengan orang lainnya enggak bisa disamakan.

Hal itu tergantung pada kondisi kesehatan, usia, juga jenis kelamin, Kids.

Tetap perlu konsultasi ke dokter untuk mengetahui aman atau tidaknya mendapatkan asupan vitamin tambahan bagi kesehatanmu, ya.

3. Perhatikan Waktu Terbaik

Vitamin paling baik dikonsumsi setelah selesai makan.

Baca Juga: Kenapa Tak Ada B4, B8, B10, dan B11 dalam Vitamin B Kompleks? #AkuBacaAkuTahu