Find Us On Social Media :

7 Makanan Idul Adha Khas Berbagai Negara, dari Maroko Sampai Turki

Korma adalah kuliner khas India yang umum disajikan pada perayaan hari raya Idul Adha di sana.

GridKids.id - Dalam hitungan hari umat Muslim di seluruh dunia akan merayakan Hari Raya Idul Adha 1445 H, pada 17 Juni 2024.

Seperti Idul Fitri, perayaan Idul Adha juga identik dengan beragam jenis makanan.

Bedanya mayoritas makanan yang dibuat dan disajikan pada hari raya Idul Adha adalah makanan yang gurih atau savory.

Ya, kamu mungkin sudah banyak menyantap makanan-makanan bercita rasa manis ketika Idul Fitri, Kids.

Jadi, lebaran Idul Adha sama seperti berganti tema kuliner dari makanan-makanan manis, jadi makanan yang gurih dan kaya rasa.

Nah, kali ini kamu akan diajak melihatberbagai contoh makanan khas Idul Adha dari berbagai negara, apa saja, ya?

Makanan Khas Idul Adha Bercita Rasa Gurih dari Berbagai Negara

1. Tagine, Maroko

Tagine adalah semur sayuran yang bercita rasa gurih.

Jadi, meski Idul Adha identik dengan daging, kamu yang enggak suka makan daging bisa menyantap tagine ini, nih.

Tagine biasanya disajikan bersama dengan couscous, Kids.

Baca Juga: Bisa Jadi Inspirasi Menu, Inilah Berbagai Hidangan Idul Adha dari Berbagai Daerah di Indonesia