Find Us On Social Media :

Kenapa Tak Ada B4, B8, B10, dan B11 dalam Vitamin B Kompleks? #AkuBacaAkuTahu

Vitamin B ada banyak jenisnya, beragam dari B1 sampai B12. Kenapa enggak ada vitamin B4, B8, B10, dan B11, ya?

GridKids.id - Tubuh kita perlu mendapatkan asupan vitamin supaya bisa tetap sehat dan berfungsi dengan baik.

Salah satu vitamin yang penting untuk mendukung kesehatan tubuh adalah vitamin B.

Vitamin B ada berbagai jenis, mulai dari B1 sampai B12.

Tapi, tahukah kamu bahwa ada beberapa jenis vitamin B yang enggak ada dalam daftar?

Vitamin B ada 8 jenis yaitu B1, B2, B3, B5, B6, B7, B9, dan B12.

Lalu, kenapa enggak ada disebut vitamin B4, B8, B10, dan B11, ya?

Dilansir dari laman kompas.com, vitamin B4, B8, B10, dan B11 dikenal dengan nama adenin, inositol, asam para-amino benzoat (PABA), dan asam salisilat.

Namun, zat-zat itu keluar dari kategori vitamin sehingga dianggap sebagai senyawa biasa saja.

Vitamin merupakan senyawa yang penting untuk kehidupan dan enggak bisa dibuat oleh tubuh kita sendiri.

Vitamin bisa kita peroleh dari asupan makanan yang kita santap juga suplemen.

Sedangkan, vitamin B4, B8, B10, dan B11 bisa diproduksi sendiri oleh tubuh lewat proses biokimia, Kids.

Baca Juga: 7 Makanan Kaya Vitamin B Kompleks, dari Bayam hingga Daging Sapi

Inilah yang membuat empat vitamin B itu enggak termasuk dalam deretan 8 jenis vitamin B lain, seperti B1 (tiamin), B2 (riboflavin), B3 (niasin), B5 (asam pantotenat), B6 (piridoksin), B7 (biotin), B9 (folat), dan B12 (kobalamin).

Lalu, apa saja fungsi vitamin B untuk kesehatan tubuh kita, ya?

Fungsi Vitamin B untuk Kesehatan Tubuh

Dilansir dari laman halodoc.com, vitamin B punya peranan yang cukup penting untuk kesehatan tubuh.

Vitamin B diperlukan untuk mendorong reaksi kimia yang mendukung fungsi tubuh.

Vitamin ini termasuk vitamin yang bisa larut dalam air sehingga vitamin ini enggak akan mengendap dalam tubuh karena akan diproses keluar bersama urine kita.

Vitamin B juga bisa membantu mengubah makanan menjadi energi yang diperlukan untuk tubuh bisa beraktivitas.

Asupan vitamin B bisa membantu memulai proses perubahan karbohidrat, lemak, dan protein menjadi energi yang bisa dipergunakan untuk bergerak dan menjalankan aktivitas sehari-hari.

Inilah yang membuat orang yang kekurangan salah satu vitamin B bisa mengalami gangguan fungsi tubuh, Kids.

Tiap vitamin B bekerja di enzim yang berbeda dan bisa mendukung proses metabolisme makanan yang kita konsumsi.

Nah, vitamin B bisa ditemukan dalam berbagai jenis makanan, seperti:

Baca Juga: Kenali Jenis dan Manfaat Vitamin B Kompleks yang Dibutuhkan Tubuhmu

- Vitamin B1 : sereal, daging, kacang-kacangan, biji bunga matahari, dan kerang

- Vitamin B2: sereal, yogurt, keju, susu, daging, bayam, dan almond.

- Vitamin B3: ayam, salmon, tuna, pisang, kacang-kacangan, biji-bijian, dan daging.

- Vitamin B5: jamur, beras merah, telur, ayam, tuna, dan susu

- Vitamin B6: jeruk, sayur, daun hijau gelap, tuna, salmon, ayam, kentang, pisang, dan sereal.

- Vitamin B7: kacang-kacangan, biji-bijian, telur, salmon, dan daging

- Vitamin B9: buah-buahan, bayam, lobak, kacang polong, asparagus, kubis, brokoli, dan telur.

- Vitamin B12: kerang, salmon, tuna, daging, ayam, susu, dan telur.

Pertanyaan: 
Apa nama lain vitamin B6?
Petunjuk, cek lagi halaman 2.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.