Find Us On Social Media :

Mengenal Diet Washoku, Turunkan Berat Badan dengan Sehat Ala Jepang

Orang Jepang punya kebiasaan makan yang bisa membantu menurunkan berat badan, lo. Bagaimana caranya?

GridKids.id - Kids, tahukah kamu kalau orang Jepang punya cara menurunkan berat badan atau diet tradisionalnya sendiri?

Yap, orang Jepang punya cara menurunkan berat badan dengan tetap mengonsumsi makanan utuh, lo.

Bedanya makanan yang dikonsumsi lebih banyak berasal dari ikan, asupan protein nabati, juga makanan laut.

Cara menurunkan berat badan tradisional khas Jepang ini disebut dengan Washoku.

Washoku khas Jepang adalah hidangan kecil yang terdiri dari berbagai asupan atau bahan sederhana, yang masih segar dan biasanya merupakan bahan musiman.

Dengan menerapkan diet tradisional satu ini, maka berat badan diklaim bisa menurun dengan cara yang lebih sehat.

Lalu, bagaimana cara menerapkan pola makan tradisional yang sehat ala Jepang ini?

Washoku, Diet Tradisional Menyehatkan Khas Jepang

Orang Jepang dikenal banyak mengonsumsi ikan bila dibandingkan dengan negara-negara Asia lainnya.

Baik diolah jadi makanan matang seperti dipanggang atau diasapi, daging ikan yang segar bisa diolah juga jadi sushi atau sashimi.

Tak hanya itu, daging ikan juga bisa diolah sebagai makanan yang difermentasi dan baik untuk pencernaan.

Baca Juga: 5 Gaya Hidup untuk Memanjangkan Umur, Salah Satunya Diet Sehat

Berikut ini adalah komponen diet tradisional Washoku khas Jepang, di antaranya:

1. Kacang kedelai (natto) atau miso (kedelai difermentasi)

2. Tahu

3. Kacang edamame segar

4. Kacang azuki

5. Telur

6. Rumput laut

7. Ikan

8. Buah-buahan untuk sarapan dan makanan penutup, misalnya jeruk keprok, kesemek, hingga apel Fuji.

Orang Jepang juga suka mengonsumsi teh hijau atau teh matcha.

Matcha adalah jenis teh yang kaya senyawa antioksidan tinggi yaitu katekin yang bisa melawan kanker dan masalah gangguan kesehatan jantung.

Baca Juga: Aturan Lima, Karakteristik Makanan Jepang yang Tak Hanya Lezat Tapi Juga Sehat

Orang Jepang juga punya kebiasaan makan yang unik yaitu berhenti makan sebelum merasa kenyang.

Istilahnya dikenal dengan hara hachi bu yang berarti makan sampai 80 persen kenyang.

Filosofi kebiasaan makan yang satu ini diwariskan secara turun-temurun ke generasi yang lebih muda.

Orang Jepang biasa makan dengan mangkuk kecil supaya bisa lebih menikmati makanan yang mereka santap.

Berbagai makanan yang disajikan misalnya nasi, sup miso, ikan, daging, dan beberapa olahan sayuran.

Mereka terbiasa makan berbagai makanan dalam porsi yang lebih kecil.

Nah, kamu tertarik untuk mencoba diet sehat khas Jepang ini enggak, Kids?

Pertanyaan:
Apa saja varian olahan ikan yang biasa dibuat oleh orang Jepang?
Petunjuk, cek lagi halaman 1.

 ----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.