Find Us On Social Media :

Benarkah Terlalu Sering Makan Gorengan Bisa Memicu Diabetes?

Gorengan adalah salah satu asupan favorit orang Indonesia. Benarkah terlalu sering makan gorengan bisa picu diabetes?

GridKids.id - Kids, siapa nih di antara kamu yang suka sekali makan gorengan?

Gorengan adalah salah satu camilan favorit dan andalan orang Indonesia, nih.

Hampir semua orang familiar dengan berbagai jenis gorengan yang bebas dijajakan di berbagai rumah makan hingga penjaja kaki lima.

Tak hanya terjangkau, gorengan juga punya rasa dan tekstur yang disukai orang Indonesia.

Gorengan yang disantap bersama cabai rawit hijau rasanya cocok sekali jadi camilan yang nagih rasanya.

Tapi, tahukah kamu gorengan juga jadi salah satu makanan yang bisa memicu penyakit kronis, seperti diabetes?

Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu melihat efek kebiasaan mengonsumsi gorengan, khususnya yang disebut-sebut memicu diabetes.

Benarkah Suka Makan Gorengan Picu Diabetes?

Dilansir dari laman guesehat.com, kebiasaan makan gorengan yang jadi bagian dari keseharian kita punya efek negatif untuk kesehatan, Kids.

Menurut penelitian ilmiah, kebiasaan makan gorengan disebut bisa meningkatkan risiko diabetes dan penyakit jantung.

Penelitian yang dilakukan oleh Departemen Nutrisi di Harvard School of Public Health (HSPH) dan Universitas Nasional Singapura, mengungkap bahwa orang yang makan gorengan seminggu sekali punya risiko lebih besar terkena diabetes tipe 2 juga penyakit jantung.

Baca Juga: Banyak Digemari Orang Indonesia, Sehatkah Jika Terlalu Sering Makan Cireng?