Find Us On Social Media :

Gerakan Lokomotor, Non-lokomotor, dan Manipulatif dalam Olahraga Kasti

Ilustrasi permainan kasti.

GridKids.id - Kids, olahraga kasti adalah permainan yang menggabungkan unsur-unsur keterampilan dan strategi.

Dalam olahraga ini, pemain harus menguasai berbagai jenis gerakan untuk mencapai keunggulan dalam permainan.

Jenis gerakan utama dalam olahraga kasti meliputi gerakan lokomotor, non-lokomotor, dan manipulatif.

Nah, kali ini GridKids akan menyajikan penjelasan tentang gerakan utama dalam olahraga kasti.

Pada buku materi PJOK kelas 6 SD juga membahas tentang gerak utama dalam kasti.

Gerakan Lokomotor, Non-lokomotor, dan Manipulatif dalam Olahraga Kasti

1. Gerakan Lokomotor dalam Kasti

Gerakan lokomotor adalah gerakan yang melibatkan perpindahan atau pergerakan dari satu tempat ke tempat lain di lapangan kasti.

Keterampilan gerakan ini sangat penting dalam olahraga kasti karena pemain harus bergerak selama permainan.

Berikut beberapa contoh gerakan lokomotor dalam kasti:

- Berlari: Berlari adalah gerakan paling dasar dalam kasti.

Baca Juga: Contoh Gerak Manipulatif dari Cabang-Cabang Olahraga: PJOK Kelas 6 SD

Pemain harus bisa berlari dengan cepat untuk mengejar bola dan berlari ke setiap titik poin.

- Berjalan: Gerakan berjalan digunakan saat situasinya lebih tenang dalam permainan.