GridKids.id - Kids, apa kamu menyukai buah nanas?
Nanas menjadi salah satu buah yang mudah ditemui di Indonesia.
Tahukah kamu? Buah nanas kaya akan vitamin, enzim, dan antioksidan.
Enggak heran jika buah nanas dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan menguatkan tulang.
O iya, meskipun rasa yang cenderung manis, nanas termasuk dalam buah yang memiliki kalori rendah, lo.
Nanas adalah anggota keluarga Bromeliaceae dan merupakan satu-satunya jenis Bromeliaceae yang menghasilkan buah yang dapat dimakan.
Manfaat nutrisi nanas sama menariknya dengan bentuknya yang unik.
Nah, berikut ini beberapa manfaat buah nanas. Kita simak, yuk!
Manfaat Buah Nanas
1. Memiliki Enzim Baik untuk Pencernaan
Buah nanas memiliki enzim yang baik untuk pencernaan, yang disebut bromelain.
Baca Juga: Tak Hanya Manfaat Saja, Buah Nanas Memiliki Efek Samping yang Perlu Diketahui
Enzim ini merupakan campuran dari enzim proteolitik yang membantu usus untuk memecah dan menyerap protein lebih banyak.
Manfaat lain dari bromelain ini juga mampu meringankan masalah perut, seperti sakit perut dan diare.
2. Melancarkan Pencernaan
Buah nanas secara alami memiliki banyak serat. Serat diketahui baik untuk meningkatkan sistem pencernaan.
Biasanya, makanan yang tinggi serat agak susah larut dicerna, tapi tidak dengan serat yang terkandung dalam buah nanas.
3. Mengatasi Perut Kembung
Biasanya, kembung ditandai dengan perut yang membesar karena ada tekanan gas yang lebih kuat.
Makan buah nanas bisa meredakan gas yang ada di perut secara alami. Hal ini juga disebabkan oleh bromelain dan serat dari buah nanas yang bermanfaat untuk sistem pencernaan.
Bromelain memiliki sifat yang menenangkan untuk perut kita.
4. Mencegah Kanker Usus
Makan buah nanas untuk pencernaan juga bagus untuk mencegah kanker pada usus.
Baca Juga: Sederet Khasiat Buah Nanas untuk Kesehatan, Ternyata Baik untuk Jantung
Kandungan antioksidan dari vitamin C mampu melawan sel-sel kanker di dalam tubuh kita.
Selain itu, buah nanas juga mengandung jenis antioksidan lainnya, seperti vitamin A, beta karoten, bromelain, dan berbagai senyawa flavonoid.
Buah nanas juga mampu menangkal radikal bebas yang biasa menjadi salah satu pemicu pertumbuhan kanker.
(Penulis: Aldita)
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.