Find Us On Social Media :

Tak Boleh Dikonsumsi Setiap Hari, Ini 5 Dampak Buruk Kebanyakan Makan Telur Asin

Dibanding telur ayam, telur asin memiliki rasa yang gurih, lembut, dan masir di bagian kuningnya.

GridKids.id - Dibanding telur ayam, telur asin memiliki rasa yang gurih, lembut, dan masir di bagian kuningnya.

Telur asin juga termasuk makanan yang awet dan tahan lama sehingga cocok dijadikan persediaan di rumah.

Telur asin bisa dikonsumsi langsung dan juga bisa disajikan dalam berbagai bentuk. Mulai dari saus telur asin hinggi bubuk telur asin

Telur asin juga mengandung gizi dan nutrisi yang baik bagi tubuh, seperti mineral dan kalsium.

Nah, manfaat mengonsumsi telur asin adalah menguatkan tulang dan juga mengatasi insomnia.

Namun, tahukah kamu? Meski bermanfaat bagi tubuh, telur asin enggak disarankan untuk dikonsumsi setiap hari, lo.

Berikut ini alasan berupa dampak buruk makan telur asin setiap hari, apa saja?

1. Memengaruhi Fungsi Ginjal

Konsumsi garam berlebihan yang terkandung dalam telur asin bisa memberi tekanan tambahan pada ginjal.

Ginjal bertanggung jawab untuk menyaring produk limbah dan mempertahankan keseimbangan cairan dalam tubuh.

Konsumsi garam berlebihan bisa mempengaruhi fungsi ginjal dan menyebabkan masalah kesehatan jangka panjang.

Baca Juga: Tahan Lama dan Tetap Masir, Ini 4 Cara Menyimpan Telur Asin yang Sudah Matang