GridKids.id - Tahukah kamu? Asam lambung bisa naik ke kerongkongan saat tidur, lo.
Ini dikarenakan produksi asam lambung diketahui lebih tinggi di malam hari dibanding waktu lain.
Selain itu, seseorang juga enggak akan melakukan kegiatan menelan selama tidur sehingga asam lambung bisa naik
Asam lambung yang kambuh akan meningkatkan risiko seperti isi perut bisa masuk paru dan gangguan tidur seperti obstructive sleep apnea (OSA).
Maka dari itu penting untuk mengetahui cara tidur penyandang asam lambung agar enggak kambuh di malam hari.
Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja cara tidur yang aman dan nyaman bagi penyandang asam lambung.
Cara Tidur yang Aman bagi Penyandang Asam Lambung
1. Pilih Menu Makan Malam yang Tepat
Salah satu cara tidur yang aman bagi penyandang asam lambung adalah perhatikan menu makan malam, Kids.
Jenis makanan pemicu asam lambung juga berbeda-bbda pada setiap orang sehingg penting untuk menghindari makanan yang bisa memicu kambuh, ya.
Umumnya makanan pemicu asam lambung kambuh adalah bawang, makanan berlemak, makanan pedas, asam, cokelat, dan beberapa makanan yang digoreng.
Baca Juga: Memicu Asam Lambung Naik, Ini 6 Dampak Negatif Makan Gorengan saat Berbuka Puasa
Tak hanya itu saja, usahakan untuk makan malam 2-3 jam sebelum tidur.
Ini dikarenakan saat lambung belum tuntas dalam mencerna makanan maka peluang naiknya asam lambung akan semakin meningkat.
2. Hindari Mengenakan Baju Tidur Ketat
Tidur dengan baju ketat enggak disarankan, ya. Ternyata baju ketat bisa menyebabkan asam lambung kambuh, lo.
Ini dikarenakan mengenakan baju ketat khususnya di area pinggang bisa menekan perut dan berisiko memicu asam lambung naik kembali ke kerongkongan.
3. Gunakan Bantal Tambahan
Selain memilih posisi tidur yang tepat, menggunakan bantal tambahan juga bisa membantu mengurangi gejala asam lambung saat tidur.
Kamu bisa meletakkan bantal di bawah kepala dan bahu untuk meningkatkan posisi tidur yang miring kiri.
Bantal tambahan ini akan membantu menjaga posisi tubuh yang tepat dan mencegah asam lambung naik ke kerongkongan.
4. Hindari Tidur Telentang
Baca Juga: Salah Satunya Air Kelapa, Ini 5 Minuman yang Baik bagi Kesehatan Lambung dan Pencernaan
Tidur dalam posisi telentang bisa membuat gejala asam lambung menjadi lebih parah.
Posisi ini membuat asam lambung lebih mudah naik ke kerongkongan karena tidak adanya gravitasi yang membantu menjaga asam tetap di perut.
Jika kamu cenderung tidur telentang, coba gunakan bantal di bawah bagian atas tubuh untuk mengangkat kepala dan dada, sehingga membantu mengurangi risiko refluks asam lambung.
5. Tidur dengan Tubuh Miring
Selain tidur miring kiri, beberapa orang juga merasakan manfaat dengan tidur miring kanan.
Posisi ini juga bisa membantu mencegah refluks asam lambung, terutama jika memiliki masalah pencernaan yang terkait dengan struktur tubuh tertentu, seperti hernia hiatal.
Namun, sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk memastikan posisi tidur yang tepat berdasarkan kondisi kesehatan ya, Kids.
Nah, sekarang sudah tahu, ya, Kids, apa saja cara tidur yang aman dan nyaman bagi penyandang asam lambung.
-----
Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.