GridKids.id - Salah satu sayuran hijau yang mudah ditemukan di Indonesia adalah kangkung.
Kangkung terdiri dari dua jenis, yakni kangkung darat dan kangkung air.
Biasanya kangkung diolah menjadi masakan, seperti tumis, lalapan, dan plencing.
Tahukah kamu? Kangkung mengandung berbagai nutrisi yang baik bagi tubuh, yaitu kalsium, natrium, serat, fosfor, protein, zat besi, dan magnesium.
Salah satu manfaat makan kangkung adalah mencegah osteoporosis, mengatasi anemia, menjaga kesehatan mata, dan mencegah dehidrasi.
Namun, kangkung yang dikonsumsi terlalu banyak maka bisa menyebabkan efek samping bagi kesehatan.
Simak informasi di bawah ini untuk mengetahui apa saja efek samping kebanyakan makan kangkung!
Efek Samping Makan Kangkung Terlalu Banyak
1. Alergi dan Reaksi Hipersensitivitas
Meskipun jarang terjadi, beberapa orang mungkin mengalami reaksi alergi terhadap kangkung.
Gejalanya bisa berupa ruam kulit, gatal-gatal, pembengkakan, atau kesulitan bernapas.
Baca Juga: Fakta Gizi dan Manfaat Kangkung untuk Kesehatan, Baik untuk Pencernaan