Find Us On Social Media :

Sepak Takraw, Permainan yang Memadukan Olahraga Sepak Bola dan Voli

Sepak takraw adalah bentuk olahraga yang terlahir dari perpaduan permainan sepak bola dan voli.

GridKids.id - Kids, apa saja yang kamu ketahui tentang sepak takraw?

Ya, sepak takraw adalah salah satu jenis olahraga yang populer di dunia.

Olahraga ini juga merupakan bentuk perpaduan antara permainan sepak bola dan voli.

Secara umum, permainan ini cukup mirip dengan olahraga voli.

Akan tetapi, para pemain hanya diperbolehkan menggunakan kaki untuk memukul bola.

Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu mengenal permainan sepak takraw, ya.

Yuk, langsung saja kita simak informasi tentang permainan sepak takraw!

Olahraga Sepak Takraw

Pada dasarnya, sepak takraw termasuk ke dalam permainan bola kecil.

Dilansir dari kompas.com, olahraga ini merupakan salah satu permainan tradisional di Asia Tenggara.

Permainan ini juga sudah eksis sejak abad ke-15, lo.

Baca Juga: Ketahui 5 Jenis Olahraga Diving Berdasarkan Alat dan Tempatnya

Seiring waktu, permainan ini kemudian menjadi salah satu cabang olahraga yang cukup populer.

Hingga saat ini, sepak takraw menjadi salah satu olahraga yang dipertandingkan di SEA Games dan Asian Games.

Aturan Main Sepak Takraw

Pada permainan sepak takraw, ada dua tim yang akan saling bertanding.

Masing-masing tim akan terdiri dari tiga pemain yang memiliki perannya masing-masing.

Tiga posisi dalam permainan sepak takraw adalah tekong, killer, atau feeder.

Untuk arena permainan yang digunakan, sepak takraw dilakukan di atas lapangan dengan desain yang mirip bulu tangkis.

Satu lapangan akan dibagi menjadi dua untuk masing-masing regu yang bertanding.

Dua regu yang bertanding tersebut akan dipisahkan oleh sebuah net di tengah lapangan.

Lapangan yang digunakan pun berukuran 13,4 x 6,1 meter.

Sementara itu, media yang digunaka n adalah bola anyaman rotan.

Baca Juga: Ketahui 5 Jenis Yoga, Olahraga Meningkatkan Kualitas Mental dan Fisik

Perhitungan Poin

Poin dalam permainan sepak takraw bisa diperoleh jika pemain mampu memasukkan bola ke wilayah lawan.

Secara umum, regu pertama yang mencetak 21 poin terlebih dahulu akan memenangkan set tersebut.

Apabila keadaan seri 20-20 poin, wasit akan melakukan perpanjangan set hingga salah satu regu memiliki keunggulan dua poin atau maksimal mencapai 25 poin.

Selain itu, permainan berlangsung dalam dua set dengan jeda istirahat dua menit.

Itulah beberapa informasi tentang olahraga sepak takraw ya, Kids.

----

Ayo kunjungi adjar.id dan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.