Find Us On Social Media :

Sepak Takraw, Permainan yang Memadukan Olahraga Sepak Bola dan Voli

Sepak takraw adalah bentuk olahraga yang terlahir dari perpaduan permainan sepak bola dan voli.

GridKids.id - Kids, apa saja yang kamu ketahui tentang sepak takraw?

Ya, sepak takraw adalah salah satu jenis olahraga yang populer di dunia.

Olahraga ini juga merupakan bentuk perpaduan antara permainan sepak bola dan voli.

Secara umum, permainan ini cukup mirip dengan olahraga voli.

Akan tetapi, para pemain hanya diperbolehkan menggunakan kaki untuk memukul bola.

Nah, kali ini GridKids akan mengajakmu mengenal permainan sepak takraw, ya.

Yuk, langsung saja kita simak informasi tentang permainan sepak takraw!

Olahraga Sepak Takraw

Pada dasarnya, sepak takraw termasuk ke dalam permainan bola kecil.

Dilansir dari kompas.com, olahraga ini merupakan salah satu permainan tradisional di Asia Tenggara.

Permainan ini juga sudah eksis sejak abad ke-15, lo.

Baca Juga: Ketahui 5 Jenis Olahraga Diving Berdasarkan Alat dan Tempatnya