Find Us On Social Media :

Ditemukan dalam Makanan Fermentasi, Ini 6 Khasiat Mengonsumsi Probiotik Setiap Hari

Probiotik bisa ditemukan dalam makanan dan minuman fermentasi.

GridKids.id - Probiotik ditemukan pada berbagai makanan dan minuman fermentasi.

Probiotik adalah mikroorganisme atau sekumpulan bakteri hidup yang bisa ditemukan pada suplemen dan makanan fermentasi.

Salah satu cara kerja probiotik adalah dengan menyeimbangkan jumlah bakteri baik dan jahat dalamsistem pencernaan.

Melansir dari alodokter.com, cara kerja probiotik dipercaya mampu meredakan diare yang disebabkan oleh infeksi atau akibat penggunaan antibiotik.

Tahukah kamu? Selain dalam bentuk suplemen, probiotik bisa ditemukan pada makanan atau minuman yang difermentasi, seperti kombukha, kimchi, yogurt, tempe, dan acar.

Pada artikel ini GridKids akan mencari tahu apa saja khasiat mengonsumsi probiotik. Simak informasi berikut ini!

Khasiat Mengonsumsi Probiotik Setiap Hari

1. Menurunkan Tekanan Darah

Menurut studi dalam jurnal Hypertension pada 2014, probiotik turut membantu memelihara kesehatan sistem kardiovaskular dengan menurunkan tekanan darah.

Diketahui bahwa asupan probiotik ternyata bisa menurunkan tekanan darah sistolik sebesar 3,56 mmHg dan diastolik sebesar 2,38 mmHg.

2. Menyehatkan Gigi dan Mulut

Baca Juga: Termasuk Makanan Probiotik, Ini 4 Khasiat Mengonsumsi Yogurt Selama Puasa