Find Us On Social Media :

Sering Disepelekan, Ketahui 11 Manfaat Jalan Cepat bagi Kesehatan

Jalan cepat adalah olahraga ringan yang punya banyak manfaat.

GridKids.id - Olahraga fisik dapat dilakukan dengan banyak pilihan yang mudah dilakukan untuk mendapatkan tubuh yang sehat.

Salah satunya dengan jalan cepat yang mungkin sering disepelekan namun memiliki banyak manfaat kesehatan.

Bagi kamu yang masih malas untuk bergerak dan olahraga, jalan cepat bisa menjadi pilihan yang tepat.

Jalan cepat tak hanya bermanfaat untuk melatih kedua tungkai dan kaki saja.

Jalan cepat juga melibatkan kedua lengan yang dapat melatih otot-otot tubuh bagian atas.

Jadi, tak hanya di bagian kaki saja, namun juga di bagian tungkai bawah dan tungkai atas.

Berikut adalah manfaat dan tips memulai jalan cepat.

Manfaat Jalan Cepat bagi Kesehatan

1. Menjaga keseimbangan.

2. Meningkatkan kesehatan kardiovaskular.

3. Memperkuat tulang dan otot.

Baca Juga: 4 Jenis Olahraga yang Bisa Dicoba untuk Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

4. Memperbaiki kualitas tidur.

5. Meningkatkan daya tahan otot.

6. Menjaga berat badan dengan mengurangi kadar lemak jahat dalam tubuh.

7. Mencegah depresi.

8. Menjaga berat badan dengan mengurangi kadar lemak jahat dalam tubuh.

9. Memperkuat sistem kekebalan tubuh.

10. Mencegah berbagai penyakit kronis, termasuk penyakit jantung, stroke, tekanan darah tinggi, kanker, dan diabetes tipe 2.

11. Meningkatkan energi.

Lalu, apakah ada tips untuk memulai jalan cepat?

Ada beberapa tips untuk kamu yang ingin memulai jalan cepat, seperti berikut ini:

Baca Juga: Sejumlah Manfaat Jalan Cepat untuk Kesehatan Tubuh, Salah Satunya Kurangi Risiko Cedera

1. Lakukan pemanasan. Pastikan agar kamu melakukan pemanasan selama 5-10 menit dengan berjalan pelan.

Kamu dapat meregangkan anggota tubuh seperti kaki, pergelangan kaki, pinggang, dan tangan.

2. Gunakan sepatu khusus seperti sepatu lari agar nyaman saat memijakkan kaki ke jalan.

3. Latihlah bentuk, postur, dan ayunan lengan dengan jalan cepat.

4. Tingkatkan kecepatan secara bertahap berdasarkan kemampuan.

5. Lakukan pendinginan setelah selesai olahraga.

Tips ini dilakukan untuk memperoleh hasil yang maksimal dan mencegah risiko cedera.

Itulah berbagai manfaat dan tips untuk melakukan olahraga ringan jalan cepat.

-----

Ayo kunjungiadjar.iddan baca artikel-artikel pelajaran untuk menunjang kegiatan belajar dan menambah pengetahuanmu. Makin pintar belajar ditemani adjar.id, dunia pelajaran anak Indonesia.