2. Gorengan
Gorengan adalah salah satu jenis makanan yang banyak digemari oleh orang-orang Indonesia.
Rasa yang lezat dan tekstur yang renyah membuat banyak orang sangat menyukai makanan ini.
Tapi, ada banyak kandungan lemak dan oksidan yang terkandung dalam makanan ini.
Apabila dikonsumsi terlalu sering dan dalam jumlah banyak bisa menjadi salah satu penyebab obesitas, hingga memicu risiko penyakit jantung koroner.
3. Makanan Asinan
Kandungan garam yang tinggi pada makanan asinan bisa menyebabkan ginjal, usus, dan selaput lendir di lambung jadi bekerja dengan keras.
Akibatnya bisa memicu penyakit darah tinggi (hipertensi) yang mengganggu metabolisme dan fungsi organ tubuh lainnya.
4. Daging Olahan
Proses pengolahan daging yang panjang akan menambahkan berbagai bahan-bahan tambahan untuk membuat daging tahan lama seperti bahan pengawet, hingga pewarna agar warna makanan lebih menarik.
Daging olahan biasanya juga memiliki kandungan amonium nitrit yang bisa memicu kanker jika dikonsumsi terlalu sering dalam jumlah banyak.
Baca Juga: 7 Makanan Pemicu Sakit Kepala, dari Cabai hingga Daging Olahan