Find Us On Social Media :

Bisa Picu Penyakit Berisiko, Ini 5 Bahaya Mengonsumsi Makanan Asin

Mengonsumsi makanan asin secara berlebihan dapat memicu berbagai masalah kesehatan.

GridKids.id - Selain makanan manis, mengonsumsi makanan asin juga menjadi salah satu yang banyak digemari orang.

Sama-sama bikin ketagihan, makanan asin juga dapat mendorong seseorang untuk terus makan banyak tanpa merasa lapar.

Hal ini dikarenakan makanan asin yang mendorong otak untuk melepaskan dopamin, yaitu neurotransmitter yang berkaitan dengan pusat kesenangan.

Namun meski begitu, terlalu banyak mengonsumsi makanan asin ternyata dapat membahayakan fungsi tubuh kita, Kids.

Berikut adalah beberapa masalah kesehatan yang ditimbulkan karena mengonsumsi makanan asin berlebihan.

1. Penyakit kardiovaskuler

Ketika tubuh kelebihan garam, ginjal akan melepas lebih banyak air sehingga volume darah yang dipompa keluar oleh jantung akan meningkat.

Hal inilah yang membuat jantung harus bekerja lebih keras karena harus menyuplai darah segar ke tubuh.

Menurut penelitian, orang yang mengidap tekanan darah tinggi normal, akan mendapatkan keuntungan secara signifikan bila mengurangi asupan garam.

Baca Juga: Sering Jadi Pengganti Daging, Ini 5 Bahaya Mengonsumsi Jamur Terlalu Banyak

Enggak hanya itu saja, risiko mengidap penyakit kardiovaskular juga dapat menurun hingga 25 persen untuk 10 sampai 15 tahun mendatang.

2. Enggak baik untuk tulang