Find Us On Social Media :

Tinggi Serat dan Air, Inilah 5 Manfaat Buah Melon Oranye bagi Kesehatan Tubuh

Melon oranye memiliki tekstur kulit yang keras dan tekstur dagingnya lembut dan manis.

GridKids.id - Buah melon digemari banyak orang karena memiliki rasa yang menyegarkan dan manis.

Setiap varietas buah melon memiliki cita rasa yang berbeda-beda, lo.

Salah satunya adalah melon oranye. Melon ini memiliki tekstur daging buah yang juicy dan bercita rasa manis.

Melon oranye disebut dengan cantaloupe dan rockmelon.

Meski mirip dengan melon biasa, melon oranye memiliki tekstur kulit yang keras dan tekstur dagingnya lembut dan manis.

Di samping itu, warna kulit melon oranye lebih gelap dan bersih, serta daging buah yang berwarna oranye.

Oleh karena itulah melon ini dinamakan dengan melon oranye.

Buah ini memiliki beragam kandungan di dalamnya, seperti kalsium, zat besi, sodium, betakaroten, dan vitamin A, serta C.

Bagi yang sedang diet, buah melon oranye cocok untuk dikonsumsi karena mengandung karbohidrat, serat, air, dan gula.

Baca Juga: 5 Makanan Ini Baik Dikonsumsi saat Asam Lambung Naik, Ada Oatmeal dan Melon

Dilansir dari Halodoc.com, dalam potongan melon oranye terdapat 144 kalori dan 6 porsi serat sehingga bisa memenuhi kebutuhan harian.

Memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi tubuh, berikut ini manfaat yang didapatkan dari mengonsumsi melon oranye.