Find Us On Social Media :

Pengertian Feodalisme dan Ciri-cirinya, Sosiologi Kelas 10 SMA

Feodalisme adalah simbol kelas sosial yang ditunjukkan dengan kepemilikan tanah.

GridKids.id - Kids, apakah yang kamu ketahui tentang sistem feodalisme?

Sistem feodalisme merupakan sistem lapisan sosial yang dilihat dari kepemilikan tanah yang menunjukkan status sosial seseorang.

Lapisan feodalisme membentuk susunan piramida yang mengerucut semakin ke atas, dimulai dari lapisan terbawah yang berisi banyak rakyat biasa yang enggak memiliki kepemilikan atas tanah.

Lalu, lapisan kedua berisi tuan tanah yang memiliki lahan-lahan yang disewakan pada rakyat untuk digarap dengan pembagian hasil dan pajak tanah.

Sedangkan lapisan paling atas adalah tempat para raja yang memiliki seluruh tanah yang ada di wilayahnya. Kepemilikannya enggak bisa diganggu gugat.

Jika dikaitkan dengan kehidupan masyarakat nusantara yang disebut sebagai negara agraris, maka sistem feodalisme ini bisa tumbuh dengan subur.

Masyarakat menggantungkan hidupnya dari mata pencahariannya sebagai petani atau buruh perkebunan.

Hal ini membuat sistem feodalisme tumbuh subur dan enggak bisa dihindarkan dari kehidupan sosial masyarakat nusantara kala itu.

Ketika itu kekuasaan tertinggi di suatu wilayah dipegang oleh raja dan keturunan atau kerabat kerajaan.

Baca Juga: Kebijakan Pemerintah Kolonial Belanda dalam Program Politik Etis

Sistem ini biasanya ditandai dengan adanya hamparan tanah-tanah luas yang dimiliki oleh para bangsawan dan tuan tanah.

Tanah akan dikerjakan dan diolah olah para buruh dan budak yang menjadi abdi penguasa kala itu.